Update Virus Corona Dunia 14 Juli: 13,2 Juta Orang Terinfeksi | China Laporkan 8 Kasus Baru Halaman all - Kompas.com
Update Virus Corona Dunia 14 Juli: 13,2 Juta Orang Terinfeksi | China Laporkan 8 Kasus Baru Halaman all - Kompas.com

Total kasus di Indonesia mencapai 76.981, dengan adanya penambahan 1.282 kasus baru pada Senin (13/7/2020).
Wilayah-wilayah dengan jumlah kasus tertinggi adalah Jawa Timur (16.877), DKI Jakarta (14.797), dan Sulawesi Selatan (7.097).
Penjelasan dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19,semakin banyaknya kasus baru yang ditemukan karena tracing yang dilakukan secara masif.
Meski temuan kasus positif baru masih cukup tinggi, namun kebanyakan dari kasus-kasus itu adalah kasus yang tidak memmerlukan perawatan di rumah sakit.
"Sebagian besar kasus yang kita dapatkan adalah kasus-kasus yang tidak ada indikasi untuk dirawat di rumah sakit," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, Achmad Yurianto, Senin (13/7/2020) di Jakarta.
Sementara itu, angka kesembuhan di Indonesia juga terus mengalami peningkatan, di hari yang sama pasien yang dinyatakan bebas dari Covid-19 mencapai 1.051 orang, sehingga akumulasi kasus sembuh mencapai 36.689.
Meski sempat terjadi gelombang kedua beberapa waktu lalu, namun saat ini penularan sudah lumayan mereda, tersisa satu digit saja per harinya.
Pada Senin (13/7/2020), negara ini hanya melaporkan 8 kasus baru Covid-19 yang terjadi di sepenjuru wilayahny.
Mengutip The Indian Express, kasus penularan domestik di sana sudah mendekati nol.
Pada hari yang sama, tidak ada laporan kematian terkait Covid-19 di China.
Sementara, jumlah pasien yang dirawat di seantero negeri untuk kasus Covid-19 berjumlah 320 orang.
Hingga saat ini, China melaporkan 4.634 kematian dan 83.602 kasus infeksi.
Jumlah ini tentu jauh di bawah negara-negara lain yang kini justru menjadi episentrum baru penyebaran virus corona, sebut saja Amerika Serikat dengan 3,4 juta kasus infeksi, Brazil 1,8 juta kasus infeksi, dan India lebih dari 900 ribu kasus infeksi.