'Dari Sabang Sampai Merauke' yang Mirip dengan Lagu Kebangsaan Prancis - bobo
3 min read
'Dari Sabang Sampai Merauke' yang Mirip dengan Lagu Kebangsaan Prancis
By Retno Nurul Aisyah, Rabu, 15 Agustus 2018 | 17:05 WIB
Ilustrasi bendera Prancis
Bobo.id – Salah satu lagu nasional Indonesia, "Dari Sabang sampai Merauke", ternyata punya nada yang mirip dengan lagu kebangsaan Prancis "La Marseillaise".
Tapi kenapa ini bisa terjadi, ya? Padahal Indonesia tidak pernah dijajah oleh Prancis.
Nah, ini jawabannya:
Kaitan Prancis dan Belanda
Saat lagu kebangsaan Prancis ini diciptakan, Prancis berada dalam masa kejaayaan dengan keberhasilan menguasai Belanda.
Saat bersamaan, rakyat Indonesia masih dalam masa penjajahan Belanda.
Jadi, lagu ini bisa terdengar dan sampai ke Indonesia melalui orang-orang Belanda yang saat itu berada dalam kuasa Prancis.
Menginspirasi Lagu Lain
Lagu La Marseillaise diciptakan pada tahun 1792 dan di tahun 1794 resmi menjadi lagu kebangsaan Prancis.
Lagu ini ternyata memberikan inspirasi pada Pak R. Suharjo sehingga ia menciptakan lagu "Dari Sabang sampai Merauke".
Tak hanya Dari Sabang Sampai Merauke, salah satu lagu lain yang juga bernada mirip dengan lagu kebangsaan Prancis ini adalah lagu All You Need is Love yang dinyanyikan oleh grup The Beatles.
Lagu Populer di Dunia
Lagu La Marseillaise ini sangat populer hingga diputar berkali-kali di televisi, radio, bahkan dinyanyikan bersama-sama dimana saja, lo.
Lagu ini adalah lagu yang diciptakan untuk membangkitkan semangat persatuan dan kesatuan.
Tak salah jika lagu kebangsaan Prancis ini menginspirasi negara lain termasuk Pak Suharjo dari Indonesia hingga muncullah lagu Dari Sabang Sampai Merauke.
Lihat video ini juga, yuk!
By Retno Nurul Aisyah, Rabu, 15 Agustus 2018 | 17:05 WIB
Ilustrasi bendera PrancisBobo.id – Salah satu lagu nasional Indonesia, "Dari Sabang sampai Merauke", ternyata punya nada yang mirip dengan lagu kebangsaan Prancis "La Marseillaise".
Tapi kenapa ini bisa terjadi, ya? Padahal Indonesia tidak pernah dijajah oleh Prancis.
Nah, ini jawabannya:
Kaitan Prancis dan Belanda
Saat lagu kebangsaan Prancis ini diciptakan, Prancis berada dalam masa kejaayaan dengan keberhasilan menguasai Belanda.
Saat bersamaan, rakyat Indonesia masih dalam masa penjajahan Belanda.
Jadi, lagu ini bisa terdengar dan sampai ke Indonesia melalui orang-orang Belanda yang saat itu berada dalam kuasa Prancis.
Menginspirasi Lagu Lain
Lagu La Marseillaise diciptakan pada tahun 1792 dan di tahun 1794 resmi menjadi lagu kebangsaan Prancis.
Lagu ini ternyata memberikan inspirasi pada Pak R. Suharjo sehingga ia menciptakan lagu "Dari Sabang sampai Merauke".
Tak hanya Dari Sabang Sampai Merauke, salah satu lagu lain yang juga bernada mirip dengan lagu kebangsaan Prancis ini adalah lagu All You Need is Love yang dinyanyikan oleh grup The Beatles.
Lagu Populer di Dunia
Lagu La Marseillaise ini sangat populer hingga diputar berkali-kali di televisi, radio, bahkan dinyanyikan bersama-sama dimana saja, lo.
Lagu ini adalah lagu yang diciptakan untuk membangkitkan semangat persatuan dan kesatuan.
Tak salah jika lagu kebangsaan Prancis ini menginspirasi negara lain termasuk Pak Suharjo dari Indonesia hingga muncullah lagu Dari Sabang Sampai Merauke.
Lihat video ini juga, yuk!
Tidak ada data yang ditemukan.