Puncak Corona Lewat, Satgas Ungkap Kematian hingga BOR Kini Turun

Satgas Penanganan COVID-19 mengungkap beberapa penurunan pada aspek situasi krisis pandemi Corona di Indonesia. Penurunan itu tampak pada kasus aktif, kematian, hingga bed occupancy rate (BOR).
Kasus aktif mulai tampak menurun. Penurunan ini terjadi usai kasus aktif mencapai puncaknya pada 24 Juli lalu.
"Saat ini puncak kita berada di tanggal 24 Juli dengan angka 574.135. Dan kalau kita lihat pasca 24 Juli sudah mulai terlihat penurunan," kata Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Covid-19 Dewi Nur Aisyah melalui YouTube BNPB, Kamis (12/8/2021).
Usai pemberlakuan PPKM, Dewi menyebut penurunan tampak berarti. Ada penurunan kasus aktif yang berarti selama tiga pekan terakhir ini.
"(Tanggal) 3 Juli diterapkan PPKM darurat kemudian berjalan selama beberapa pekan kita sebut lagi PPKM level 4 masih berlangsung sampai sekarang terutama untuk Jawa dan Bali kita melihat penurunan berarti tiga pekan terakhir ini sudah mampu menurunkan -25,77%," ungkapnya.
Penurunan serupa terjadi pada angka kematian akibat Corona. Penurunan angka kematian mingguan mencapai -8,2%.
"Di bulan Juli sampai akhir Juli masih terlihat adanya peningkatan kematian. Pada pekan terakhir ini terjadi penurunan angka kematian mingguan turun -8,2% dibandingkan angka kematian pada pekan sebelumnya," ujarnya.
Bagaimana dengan angka BOR? Silakan klik halaman selanjutnya.
Simak video 'Corona RI 12 Agustus: Tambah 24.709 Kasus, 36.637 Sembuh':

Tidak ada komentar:
Posting Komentar