Viral Pesawat Airbus Tersangkut di Jembatan Penyeberangan saat Diangkut Truk - inews - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Viral Pesawat Airbus Tersangkut di Jembatan Penyeberangan saat Diangkut Truk - inews

Share This

 

Viral Pesawat Airbus Tersangkut di Jembatan Penyeberangan saat Diangkut Truk

Viral Pesawat Airbus Tersangkut di Jembatan Penyeberangan saat Diangkut Truk
Sebuah truk yang mengangkut badan pesawat Airbus A320 tersangkut jembatan penyeberangan. (Foto: Twitter/Deepak Sharma)

NEW DELHI, iNews.id - Mengangkut pesawat bukanlah tugas yang mudah. Dibutuhkan pengemudi profesional. Jika tidak, insiden atau kecelakaan bisa terjadi.

Seperti yang dialami pengemudi truk di Kota New Delhi, India. Pesawat Airbus A320 yang diangkut truk tersebut tersangkut jembatan penyeberangan.

Dilaporkan One Mile at a Timepesawat Airbus A320 yang sebelumnya dimiliki India Air diangkut truk dari bandara internasional Indira Gandhi.

Namun, saat melintas di sepanjang jalan raya Gurugram-Delhi badan pesawat yang diangkut truk menabrak bagian bawah jembatan penyeberangan. Persitiwa itu menjadi perhatian masyarakat yang melintas dan menimbulkan kemacetan.

Banyak kasus seperti ini terjadi pada truk karena pengemudi lalai. Namun, ini adalah pertama kalinya terjadi melibatkan pesawat terbang.

Dilansir dari The Times of India, seorang pejabat bandara Delhi mengkonfirmasi pesawat itu diangkut untuk dibuang.

“Pesawat itu jelas bukan milik armada bandara Delhi, dan dalam video diangkut tanpa sayap. Tampaknya itu adalah pesawat yang rusak dan pengemudi mungkin telah membuat keputusan yang salah saat mengangkutnya,” kata pejabat itu.

Masih belum jelas berapa lama Airbus terjebak di bawah jembatan dan bagaimana ditarik keluar. Apa pun yang terjadi, tampaknya bagian bawah jembatan dan badan pesawat rusak. Untung, pesawat itu sedang dalam perjalanan untuk dibuang. 

Editor : Dani M Dahwilani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages