Gerhana Bulan Terlama Bisa Dinikmati Warga Bandung Mulai Pukul 19.00 WIB
Arif Budianto
Jum'at, 19 November 2021 - 17:34 WIB
BANDUNG - Warga Jawa Barat, terutama Kota Bandung, bisa menyaksikan gerhana bulan terlama sekitar pukul 19.00 WIB hari ini.
Kendati menjadi gerhana bulan terlama, namun warga Bandung hanya bisa menyaksikan beberapa saat.
Menurut Kepala BMKG Stasiun Bandung, Teguh Rahayu mengatakan, masyarakat dapat menyaksikan gerhana bulan sebagian (GBS) dengan mata telanjang tanpa harus menggunakan kaca mata khusus gerhana.
Baca juga: Wafat saat Saksikan Gerhana Bulan, Putri Paku Buwono XII Dimakamkan di Imogiri
Kendati menjadi gerhana bulan terlama, namun warga Bandung hanya bisa menyaksikan beberapa saat.
Menurut Kepala BMKG Stasiun Bandung, Teguh Rahayu mengatakan, masyarakat dapat menyaksikan gerhana bulan sebagian (GBS) dengan mata telanjang tanpa harus menggunakan kaca mata khusus gerhana.
Baca juga: Wafat saat Saksikan Gerhana Bulan, Putri Paku Buwono XII Dimakamkan di Imogiri
Namun, karena kondisi cuaca, masyarakat secara online secara live streaming dengan mengakses laman BMKG https://www.bmkg.go.id/gerhana.
"Cuaca diprakirakan pada umumnya berawan, kemudian berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang antara siang, sore dan menjelang malam hari," jelas dia, Jumat (19/11/2021).
Baca: Usai Gerhana Bulan Total, 2 Desa di Probolinggo Diterjang Banjir Rob
Secara umum, data fase Gerhana Bulan Sebagian (GBS) pada tanggal 19 November 2021 di Jawa Barat dimulai dengan Awal Fase Penumbra (U1) tidak teramati; awal Fase Sebagian (P1) tidak teramati; Puncak Gerhana (Puncak) tidak teramati; akhir fase sebagian (U4) tidak teramati, dan akhir Fase Penumbra (P4) teramati pukul 19.05.29 WIB.
Baca: Mitos Gerhana Bulan Total di Zaman Kuno dan Modern, Ini Penjelasannya
"Masyarakat yang berada di pesisir atau pinggir laut (pantai) perlu mewaspadai terjadinya pasang air laut yang lebih tinggi dari pasang normalnya," imbuh dia.
(hsk)
0
0
0
0
0
0
Komentar
Posting Komentar