Melihat Sejarah Mi Instan Pertama Dunia di "Cup Noodles" Museum Halaman all - Kompas

 

Melihat Sejarah Mi Instan Pertama Dunia di "Cup Noodles" Museum Halaman all - Kompas.com

Cup Noodles Museum Osaka


JAKARTA, KOMPAS.com – Jika Anda berkunjung ke Jepang, jangan lewatkan untuk mampir ke museum unik khusus mie instan bernama Cup Noodles Museum yang terletak di Osaka dan Yokohama.

Museum ini didirikan oleh Momofuku Ando, penemu chicken ramen instant pertama di dunia.

Ia menciptakan Chicken Ramen sebagai mie instan pertama di dunia pada 25 Agustus 1958.

4+

KOMPAS.com: Baca Berita Update, Akurat, Terpercaya
Baca Berita Terbaru Tanpa Terganggu Banyak Iklan
Dapatkan Aplikasi

Sepanjang hidupnya, sosok Momofuku Ando mendedikasikan diri untuk menemukan cara penyajian makanan dengan cara baru dan kreatif, hingga akhirnya tutup usia di usia 96 tahun.

Museum yang ada di Osaka beralamat di 8-25 Masumi-cho, Ikeda-shi, Osaka 563-0041.

Sementara, yang berada di Yokohama beralamat di 2-3-4 Shinko, Naka-ku, Yokohama 231-0001.

Keduanya memiliki fitur yang sama.

Ada 11 wahana dan pameran yang tersedia dan bisa dikunjungi, yakni Chicken Ramen Factory, My Cupnoodle Factory, The Birth of Chicken Ramen, Momofuku Ando and The Story of Instant Noodle, Magical Table, Cupnoodles Drama Theater, Exhibition of Instant Noodle, Traces of Momofuku Ando, Instant Noodle Tunnel, Tasting Room, dan Museum Shop

Di sini, pengunjung dapat membuat ramen ayam secara langsung di Chicken Ramen Factory.

Kemudian, berkreasi membuat mie cup sesuai selera masing-masing, men-design kemasan, menentukan tambahan (topping) sesuai selera.

Berkunjung ke sini akan memberikan pengalaman mengesankan karena mie cup yang dibuat tidak akan bisa Anda temui di belahan bumi mana pun.

Chicken Ramen Factory di Cup Noodles Factory
Lihat Foto
Cup Noodles Museum
Chicken Ramen Factory di Cup Noodles Factory

Pengunjung juga dapat menyaksikan berbagai macam mie cup dari seluruh dunia yang disusun rapi di ruang pameran bernama Exhibition of Instant Noodles.

Ada pula terowongan yang memamerkan kurang lebih 800 produk mie cup dari seluruh dunia, penataan dimulai dari Chicken Ramen.

Hal itu menunjukkan produk yang diperkenalkan lebih dari setengah abad lalu itu kini sudah menyebar dan menjadi budaya baru di dunia.

Instan Noodles Tunnel di Cup Noodles Museum
Lihat Foto
Cup Noodles Museum
Instan Noodles Tunnel di Cup Noodles Museum

Di museum ini, pengunjung juga akan disuguhi perjalanan seorang Momofuko Ando menemukan mi instan, nilai kekayaan intelektual, dan pertumbuhan industri mi instan yang disajikan dalam bentuk grafis dan kronologis.

Jam operasional Cup Noodles Museum Osaka Ikeda dimulai setiap hari kecuali Selasa, pukul 09.30-16.00 dengan kunjungan terakhir maksimal setengah jam sebelum ditutup.

Harga tiket masuk museum ini adalah 500 Yen untuk pengunjung dewasa. Atau setara dengan Rp 39.000.

Kehadiran museum ini bertujuan untuk menyampaikan pesan kepada pengunjung tentang arti penting daya cipta dan inovasi dengan menunjukkan sejarah mi instan yang dimulai dari temuan Momofuku Ando.

Kompas TV
Bila Anda berada di Cianjur, Jawa Barat, wisata edukasi Museum Tani bisa menjadi alternatif pilihan liburan bersama keluarga.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Logo Parapuan

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan.

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Kompas.com Play

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya