Arti Tes Psikologi Menggambar Pohon Berdasarkan Benda Lain di Sekitar Pohon Pada Proses Seleksi Kerja - Haloyouth - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Arti Tes Psikologi Menggambar Pohon Berdasarkan Benda Lain di Sekitar Pohon Pada Proses Seleksi Kerja - Haloyouth

Share This

 

Arti Tes Psikologi Menggambar Pohon Berdasarkan Benda Lain di Sekitar Pohon Pada Proses Seleksi Kerja

By
Windy Yafitri
haloyouth.pikiran-rakyat.com
3 min
Ilustrasi, Gambar Pohon dengan Benda Lain Disekitarnya/Pixabay/Pixaline/ /
Ilustrasi, Gambar Pohon dengan Benda Lain Disekitarnya/Pixabay/Pixaline/ /

HALOYOUTH – Pada umumya orang yang mendapatkan intruksi untuk menggambar pohon pada tes psikologi seleksi kerja akan menambahkan gambar tertentu, agar bidang yang tersedia di kertas tidak terlalu kosong maupun terkesan terlalu penuh.

Adanya komponen lain yang ditambahkan di sekeliling gambar pohon memberikan tambahan suasana, dan menunjukkan bahwa calon pekerja gemar memperhatikan keadaaan disekitarnya.

Sehingga gambar yang ditambahkan di sekitar pohon memiliki arti tertentu yang bisa menjadi bahan penilaian pada tes psikologi kerja menggambar pohon.

Menggambar benda lain disekitar pohon bisa memiliki arti sebagai berikut:

1. Matahari dan awan

Jika gambar yang ditambahkan berupa awan menandakan calon pekerja memiliki rasa kecewa dan susah sehingga hal-hal yang diharapkan tidak kunjung hadir.

Jika menambahkan gambar matahari menandakan calon pekerja memiliki rasa optimis.

2. Binatang dan manusia

Jika gambar yang ditambahkan binatang dan manusia menandakan bahwa calon pekerja yang menyukai sosialisasi dan berkumpul dengan banyak orang. Memiliki perilaku yang sopan dan ramah.

3. Rumput dan Bunga

Rumput dan bunga menjadi hal yang terbiasa ada dekat pohon atau rumah seseorang.

Bunga menunjukkan keindahan, kebahagiaan, menyukai kedamaian di tempat anda berada. Dan rumput memberikan gambaran harapan tempat kerja yang nyaman.

4. Buah dan biji

Jika menambahkan gambar buah dan bija, bisa menggambarkan bahwa hasil pekerjaan yang terselesaikan dengan baik akan memuaskan diri.

5. Ayunan

Jikan menggambar ayunan di dekat pohon menandakan bahwa calon pekerja bisa menemukan pelajaran baik dalam situasi dan kondisi apapun.

Selain itu merupakan tipe yang mengetahui cara menyenangkan diri sendiri dengan tepat.

Gambarlah sesuatu yang tepat di sekitar gambar pohon yang masih tersedia ruang kosong. Sesuaikan gambar lain dengan posisi dan jabatan yang dituju.***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages