Peringatan Hujan Salju Lebat Dikeluarkan di Tokyo, Menjadi yang Pertama dalam 4 Tahun Terakhir By PR Depok
Peringatan Hujan Salju Lebat Dikeluarkan di Tokyo, Menjadi yang Pertama dalam 4 Tahun Terakhir
PR DEPOK - Badan Meteorologi Tokyo telah mengeluarkan peringatan hujan salju lebat di ibu kota Tokyo, Jepang pada hari Kamis.
Peringatan hujan salju lebat itu merupakan yang pertama setelah empat tahun terakhir ini.
Peringatan hujan salju lebat terjadi karena adanya tekanan rendah dan penurunan suhu membawa hujan salju ke sebagian besar wilayah pantai Pasifik Jepang.
Pada Kamis malam, pusat kota Tokyo telah mencatat 6 sentimeter salju.
Selain itu, Tsukuba di Prefektur Ibaraki telah mencatat 5 cm, juga Chiba dan Yokohama mencatat 3 cm salju.
Menurut laporan, bahwa hujan salju adalah yang pertama kali di daerah Chiba dan Yokohama.
Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman Japan Times, bahwa Hujan salju ini adalah yang pertama untuk Tokyo dalam dua tahun terakhir ini.
Badan cuaca juga memperingatkan lebih banyak salju pada Kamis malam untuk wilayah Kanto dan Tokai.
Hal tersebut menjadi peringatan bagi wilayah tersebut untuk menghadapi kemungkinan gangguan lalu lintas dan jalan yang tertutup es.
Menurut laporan, bahwa dalam 24 jam hingga Jumat siang, salju setinggi 10 cm diperkirakan akan turun di daerah pegunungan di wilayah Kanto.
Sementara itu, suhu di ibu kota dan Yokohama telah turun di bawah nol pada Kamis sore, dan cuaca diperkirakan akan tetap dingin pada Jumat.
Salju telah menumpuk di pusat kota Tokyo untuk pertama kalinya sejak Maret 2020.
Badan cuaca terakhir mengeluarkan peringatan hujan salju lebat di 23 bangsal pada Januari 2018.
Badan cuaca saat ini telah memperingatkan akan adanya salju tebal di prefektur tetangga Tokyo dan daerah di pantai Pasifik, yang biasanya memiliki lebih sedikit salju daripada sisi Laut Jepang.
Sementata itu, sekitar 100 penerbangan domestik yang berangkat atau tiba di bandara Haneda atau Narita dibatalkan pada pukul 4 sore tadi.
Hal tersebut menyebabkan sekitar 9.000 penumpang tertunda untuk berangkat.
East Japan Railway Co. mengatakan hujan salju juga menyebabkan beberapa kereta di Jalur Tokaido dan lainnya tertunda.***
Komentar
Posting Komentar