Ulang Tahun, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Dapat Kado Mesin ATM di Rumah - suara

 

Ulang Tahun, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Dapat Kado Mesin ATM di Rumah

Farah Nabilla | Nur Khotimah
Ulang Tahun, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Dapat Kado Mesin ATM di Rumah
Perayaan Ulang Tahun Nagita Slavina dan Raffi Ahmad (YouTube/Rans Entertainment)

Suara.com - Momen ulang tahun Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu penuh dengan kejutan. Tak main-main, pasangan Sultan Andara ini mendapat hadiah berupa mesin ATM di rumahnya.

Pasangan selebriti yang berulang tahun bareng di tanggal 17 Februari ini mendapat hadiah mesin ATM dari sebuah bank. 

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)

Raffi dan Nagita mendapatkan kado mesin ATM dari salah satu bank milik pemerintah yang kerap bekerja sama dengan mereka. Nagita sempat syok melihat kado istimewa ini.

"Ini kayak handphone dummy (replika) apa beneran sih? Ini beneran bisa ngambil, beneran Pak?" kata Nagita Slavina melansir video YouTube RANS Entertainment yang tayang pada Jumat (18/2/2022).

Baca Juga:

Setelah yakin, Nagita Slavina langsung menjajal mesin ATM itu. Ibu dua anak ini mencoba menarik uang sebesar Rp100 ribu dari mesin tersebut dan memang benar bisa digunakan.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dapat kado ulang tahun mesin ATM. (YouTube/RANS Entertainment)
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dapat kado ulang tahun mesin ATM. (YouTube/RANS Entertainment)

Momen Nagita Slavina dan Raffi Ahmad mendapat kado mesin ATM tentu saja menarik perhatian netizen di berbagai media sosial, termasuk di akun TikTok @devristaa2. Netizen lagi-lagi menyinggung soal julukan "The Real Sultan".

"Nasabah prioritas," celetuk netizen. "The Real Sultan, ATM-nya aja sampe dibawa ke rumah," ujar yang lain. "Mesin ATM dapat mesin ATM (emoji menangis)," komentar akun lain.

"Kenapa kelakuan orang sultan ini bikin capek banget," tutur lainnya heran. "Sekaya-kayanya Gigi, aku gak kepikiran kalo dia bisa dapat ATM pribadi (emoji menangis)," pungkas netizen.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dapat kado ulang tahun mesin ATM. (YouTube/RANS Entertainment)
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dapat kado ulang tahun mesin ATM. (YouTube/RANS Entertainment)

Sementara itu, pihak bank menjelaskan bahwa ini merupakan pertama kalinya mereka memberikan hadiah mesin ATM untuk nasabah yang ulang tahun. Hal ini membuat Nagita Slavina tersipu.

Baca Juga:

"Di ulang tahunnya A Raffi dan Mbak Gigi yang kebetulan sama, ini yang spesial banget, kita persembahkan. Ini yang pertama kali lho kita kasih langsung ATM buat yang ulang tahun," jelas perwakilan bank.

"Masa Pak? Ya Allah," kata Nagita Slavina sambil tersipu.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita