0
News
    Home Featured Uni Eropa

    500 Ribu Pengungsi dari Ukraina Dihantui Cuaca Dingin di Bawah Nol Celcius - Tribunnnews

    2 min read

     

    500 Ribu Pengungsi dari Ukraina Dihantui Cuaca Dingin di Bawah Nol Celcius

    Pengungsi dari berbagai negara - dari Afrika, Timur Tengah dan India - sebagian besar mahasiswa universitas Ukraina terlihat di penyeberangan pejalan kaki Medyka Polandia timur, Minggu (27/2/2022).
    Pengungsi dari berbagai negara - dari Afrika, Timur Tengah dan India - sebagian besar mahasiswa universitas Ukraina terlihat di penyeberangan pejalan kaki Medyka Polandia timur, Minggu (27/2/2022).
    X

    TRIBUN-MEDAN.com - Ratusan ribu orang melarikan diri dari Ukraina menuju barat ke Polandia, Rumania, dan Slovakia, sementara suhu turun di bawah nol Celcius.

    CNN mengutip Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) yang menyebutkan ada lebih dari 500.000 pengungsi Ukraina yang telah tiba di Eropa Timur dan banyak pendatang baru-baru ini berlindung di kamp-kamp sementara.

    "UNHCR bekerja dengan mitra dan otoritas lokal untuk memberikan bantuan kemanusiaan dan mendukung mereka yang membutuhkan," kata badan PBB itu dalam sebuah tweet.

    Prancis telah meminta Komisi Eropa untuk memberikan "perlindungan sementara" kepada semua warga Ukraina yang mencari perlindungan di UE, dan memudahkan proses permohonan suaka.

    Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Eropa akan "menyambut dengan tangan terbuka orang-orang Ukraina yang harus melarikan diri dari bom Putin."

    "Kami memobilisasi setiap upaya dan setiap dana untuk mendukung Negara-negara Anggota Timur kami - untuk menampung dan merawat para pengungsi ini," katanya Minggu.

    "Kami akan melakukan ini dalam solidaritas penuh."

    Mereka yang bergerak ke barat juga menghadapi kondisi cuaca yang memburuk, menurut ahli meterologi CNN Monica Garrett dan Chad Myers.

    Suhu pada hari ini tepat di atas titik beku, dengan hujan dan hujan salju yang tersebar

    Tren cuaca dingin dengan lebih banyak curah hujan diperkirakan dapat terjadi pada akhir pekan ini.

    Menurut mereka ini adalah cuaca normal untuk tahun ini, tetapi akan cukup merepotkan bagibagi mereka yang terjebak di luar. (CNN)

    Tags:
    Komentar
    Additional JS