Isi Laporan Gus Samsudin terhadap Pesulap Merah: Menyebar Video Saya yang Ada Kata Penipuan - Tribunnews

 

Isi Laporan Gus Samsudin terhadap Pesulap Merah: Menyebar Video Saya yang Ada Kata Penipuan - Halaman all

TRIBUNNEWS.COM - Isi laporan Gus Samsudin terhadap Pesulap Merah.

Gus Samsudin telah melaporkan Pesulap Merah pada pihak kepolisian.

Lantaran Pesulap Merah telah mendistribusikan video Gus Samsudin yang memuat tuduhan bahwa Gus Samsudin telah melakukan penipuan.

"Laporan yang pertama adalah mendistribusikan yang bukan hak-nya kepada orang lain."

"Kerana beliau mengambil video saya dan di situ ada kata-kata penipuan yang ditujukan kepada saya," jelas Gus Samsudin, dikutip dari kanal YouTube Nit Not Media, Kamis (11/8/2022).

Gus Samsudin juga menceritakan bahwa Pesulap Merah telah datang ke Padepokan Nur Dzat Sejati miliknya.

Namun Pesulap Merah tidak mau masuk untuk melihat langsung bagaimana proses Gus Samsudin mengobati pasiennya.

"Beliau juga datang ke padepokan saya di Blitar, Jawa Timur. Namun, di sana juga tak mau masuk, bahkan saya yang disuruh keluar."

"Ketika saya sudah keluar, beliau saya ajak masuk juga tidak mau," beber Gus Samsudin.

Dengan demikian, Gus Samsudin datang langsung ke Jakarta untuk menemui Pesulap Merah.

Pemilik Padepokan Nur Dzat Sejati ini telah berusaha menelpon dan memberi undangan pada Pesulap Merah.

Tetapi, pemilik nama asli Marcel Radhival itu tak memberikan jawaban sama sekali.

Pesulap Merah (kiri) dan Gus Samsudin (kanan). Gus Samsudin datang ke Jakarta untuk menemui Pesulap Merah.  (Tangkap layar YouTube Marcel Radhival)

"Saya saat ini datang ke Jakarta karena ingin bertemu dengan Pesulap Merah, ingin menanyakan langsung kepada beliau."

"Saya sudah mencoba untuk menelepon, udah mencoba membuat undangan kepada beliau tapi tidak ditanggapi."

"Akhirnya saya datang langsung ke Jakarta," ujar Gus Samsudin.

"Undangannya udah berkali-kali, tapi dia tetap tidak menanggapi, Akhirnya saya laporkan ke Polda Jawa Timur," tambah Gus Samsudin.

Gus Samsudin minta kepada warganet agar tak mudah tergiring opini Pesulap Merah.

"Masyarakat jangan mudah tergiring opini, karena saat ini masyarakat sedang tergiring opini seolah-olah saya melakukan penipuan."

"Padahal itu hanya opini saja, tidak ada buktinya, tidak ada korbannya, dan tidak ada kejadiannya," ujar Gus Samsudin.

"Dari sini lah kita bisa ambil pembelajaran, harus pintar dalam bermedia sosial," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Izmi Ulirrosifa)

icon
Video Pilihan
Sosok Seali Syah Istri Brigjen Hendra Siap Buka Kasus Brigadir J: Dihalangi Kuasa Hukum Ferdy Samboicon

Baca Juga

Komentar