Apa Itu Gundam? Berikut Sejarah Mobile Suit Gundam Hingga Munculnya Gunpla
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fassets.ayobandung.com%2Fcrop%2F0x0%3A0x0%2F750x500%2Fwebp%2Fphoto%2F2023%2F03%2F06%2Fgundam-YangSunmo-3695242249.jpg)
SUARAKARYA.ID: Berikut ini adalah sejarah Mobile Gundam Suit dari berbagai sumber. Gundam sebenarnya bukan serial hiburan robot pertama di Jepang.
Nama asli Gundam adalah Freedom Fighter Gunboy, namun seiring waktu agar mudah dihafal maka namanya diubah menjadi Gundam (Gandamu).
Awalnya, sekitar tahun 1970-an di Jepang tema hiburan tentang robot sedang populer dikalangan anak-anak.
Tema atau genre hiburan ini dikenal dengan sebutan Mecha.
Mecha saat itu mendapat kritikan karena dianggap sebagai sesuatu yang kurang realistis.
Hingga munculah Gundam sebagai hiburan robot yang menyuguhkan konsep lebih realistis.
Dianggap lebih relistis karena Gundam digambarkan sebagai Mecha yang dioperasikan oleh manusia.
Penggagas ide Gundam yaitu animator Yoshiyuki Tomino bersama timnya, mereka melekatkan konsep bahwa Gundam ialah alat perang yang canggih.
Sedangkan perusahaan yang membawahi serial Gundam adalah studio Sunrise dengan konsep serial fiksi ilmiah.
Serial Gundam ditayangkan pada tahun 7 April 1979 oleh stasiun televisi Jepang diantaranya ANN dan Nagoya Broadcasting Network.
Judul serial robot ini yaitu Mobile Suit Gundam. Mobile Suit mengacu pada sebuah kode mesin yang berarti sebuah robot raksasa humaniod yang dapat dikendalikan oleh manusia.
Gundam pertama yang diperkenalkan yaitu Gundam RX-78.
Gundam RX-78 menginspirasi lahirnya Gundam tipe lain, sehingga RX-78 dijadikan simbol Gundam di Jepang.
Ciri khas Gundam yang paling menonjol adalah senjata di tangannya yang disebut lightsaber.
Gundam tidak hanya muncul dalam serial televisi saja melaikan sudah merambah dunia OVA (Animasi Vidio Asli), novel, film, manga, game, hingga Gunpla (mainan berbahan plastik berbentuk model Gundam).***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar