Ungkap Pabrik Sabu di Cengkareng Jakbar, Polri Sebut telah Selamatkan 65.000 Jiwa
JAKARTA, iNews.id - Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri berhasil mengungkap pabrik sabu jaringan Iran di sebuah apartemen di Cengkareng, Jakarta Barat. Polisi menyita sejumlah barang bukti yakni kristal sabu sebanyak 425 gram, bahan baku sabu 12,36 kilogram, sabu cair 218 gram dan sejumlah alat pendukung pembuat sabu lainnya.
Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengklaim pihaknya telah menyelamatkan sekitar 65.000 jiwa berkat pengungkapan kasus ini.
"Teman-teman tahu kapasitas Stadion Gelora Bung Karno (GBK) ya, sekitar itu 60.000 sampai 65.000. Bayangkan dengan pengungkapan kasus ini artinya Bareskrim Polri telah menyelamatkan jiwa manusia seperti jumlah manusia satu stadion, sebagai gambaran," ujarnya, Jumat (23/6/2023).
Ramadhan mengibaratkan 65.000 jiwa itu seperti jumlah penonton pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.
Editor : Reza Fajri
Follow Berita iNews di Google News
"Membayangkan berapa sih 65.000 jiwa itu, kira-kira pertandingan Indonesia vs Argentina itu penontonnya 65.000 jiwa, kira-kira sepadat itulah jiwa manusia yang diselamatkan dengan pengungkapan jaringan narkoba kali ini," katanya.
Pengungkapan pabrik sabu ini berawal dari informasi masyarakat yang mencurigai adanya warga negara asing (WNA) yang melakukan proses produksi narkoba di sebuah apartemen di wilayah Jakbar.
Berdasarkan informasi tersebut, penyidik melakukan pendalaman dan menangkap tersangka HR warga Iran dan RP warga Indonesia.
Editor : Reza Fajri
Follow Berita iNews di Google News
Komentar
Posting Komentar