SBY-AHY Tak Hadiri HUT Ke-78 RI di Istana, Siapkan Museum Ani di Pacitan - Kumparan

 

SBY-AHY Tak Hadiri HUT Ke-78 RI di Istana, Siapkan Museum Ani di Pacitan

SBY dan rombongan eks menteri kabinetnya mengunjungi Museum dan Galeri SBY-Ani di Pacitan.  Foto: Dok. Syarief Hasan
SBY dan rombongan eks menteri kabinetnya mengunjungi Museum dan Galeri SBY-Ani di Pacitan. Foto: Dok. Syarief Hasan
ADVERTISEMENT

Upacara HUT ke-78 RI di Istana Merdeka, Kamis (17/8) berlangsung khidmat. Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara.

ADVERTISEMENT

Sejumlah tamu undangan termasuk para mantan presiden dan wakil presiden juga hadir. Tapi, tidak ada sosok Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Merdeka.

Begitu juga dengan sang anak, Agus Harimurti Yudhoyono. Padahal, para ketua umum partai lainnya hadir dalam upacara di Istana Merdeka.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono memberikan keterangan kepada wartawan pada konferensi pers mengenai penolakan MA terhadap PK KSP Moeldoko di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (11/8/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono memberikan keterangan kepada wartawan pada konferensi pers mengenai penolakan MA terhadap PK KSP Moeldoko di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (11/8/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

SBY dan AHY juga tidak hadir dalam Sidang Tahunan dan Pidato Kenegaraan di Gedung MPR/DPR. Rupanya keduanya tengah berada di Pacitan, Jawa Timur.

SBY akan meluncurkan Museum dan Galeri SBY-Ani pada Kamis, 17 Agustus 2023.

Suasana Upacara HUT ke-78 RI di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
Suasana Upacara HUT ke-78 RI di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden

"Persiapan pembukaan Museum SBY-Ani di Pacitan. Sudah sejak seminggu lalu beliau berada di sini karena mempersiapkan di sini. Karena kan undangannya juga para sahabat beliau ya yang mantan wakil presiden, mantan menteri, segala macam," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis dan Koordinator Juru Bicara Demokrat Herzaky Mahendra Putra kepada wartawan, Rabu (16/8).

ADVERTISEMENT

"Ini kan museum pertama di Asia. Museum Kepresidenan pertama di Asia," sambungnya.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita