BPBD Surabaya Pasang Rambu Peringatan Awas Ada Buaya di Bantaran Sungai By BeritaSatu

 

BPBD Surabaya Pasang Rambu Peringatan Awas Ada Buaya di Bantaran Sungai

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
September 13, 2023
Rambu-rambu peringatan "awas ada buaya" dipasang di pinggir sungai oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah
Rambu-rambu peringatan "awas ada buaya" dipasang di pinggir sungai oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Surabaya, Beritasatu.com - Setelah viral para nelayan melihat penampakan seekor anak buaya sedang berjemur di tepi Sungai Nginden Surabaya, Jawa Timur, rambu-rambu peringatan "awas ada buaya" dipasang di pinggir sungai oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Surabaya.

Pemasangan plakat rambu-rambu ini untuk mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dengan keberadaan buaya di Sungai Nginden. Pemasangan plakat rambu-rambu peringatan "awas ada buaya" ini dilakukan oleh petugas BPBD Kota Surabaya, Rabu (13/9/2023) di pinggir Sungai Nginden Surabaya.

BACA JUGA

Plakat peringatan "awas ada buaya" ini sengaja dipasang setelah munculnya seekor anak buaya sedang berjemur di tepi sungai yang berhasil dilihat dan diabadikan oleh para nelayan beberapa waktu lalu.

Sub Koordinator Kedaruratan BPBD Surabaya, Arif Kusnandar mengatakan pemasangan rambu-rambu peringatan ini atas laporan nelayan beberapa waktu lalu yang melihat keberadaan buaya di Sungai Nginden. BPBD Surabaya juga mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat berada di Sungai Nginden.

"Rambu-rambu peringatan ini untuk sementara masih dipasang di sekitaran jembatan Sungai Nginden. BPBD Surabaya juga menunggu peran warga jika kembali ada laporan kemunculan buaya di sepanjang sungai, akan kembali dilakukan pemasangan plakat peringatan," kata Arif Kusnandar.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya