Seorang Tahanan Tak Mau Pulang Meski Sudah Dinyatakan Bebas, Ngaku Betah di Penjara
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fasset-2.tstatic.net%2Fmedan%2Ffoto%2Fbank%2Fimages%2FTahanan-Tak-Mau-Pulang-Meski-Bebas.jpg)
TRIBUN-MEDAN.com – Seorang tahanan laki-laki di Polsek Labuan, Polres Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng) tak mau pulang meski sudah dinyatakan bebas.
Tahanan tersebut mengaku dirinya tak mau pulang lantaran sudah betah berada di penjara.
Baca juga: TERKUAK dari Albertina Ho Tahanan KPK yang Main ke Ruang Pimpinan KPK Ternyata Dadan Tri Yudianto
Ulah tahanan laki-laki itu sontak membuat pihak kepolisian kebingungan.
Momen saat polisi menyuruh tahanan tersebut pulang diunggah oleh akun TikTok @merindink.id.
“Sebagian tahanan menolak keluar dari penjara, karena tahu kehidupan di luar akan lebih keras baginya,” isi narasi dalam video itu.
Awalnya video tersebut direkam oleh seorang petugas polisi dari Polsek Labuan, Kabupaten Donggala, dan kemudian diunggah di kanal YouTube Ian Bapontar.
Dalam vidoe tersebut terlihat dua petugas polisi yang sedang bertugas merasa bingung dengan sikap dan respons tahanan yang mengenakan kemeja warna putih.
Tahanan laki-laki tersebut tampaknya sudah nyaman tinggal di dalam penjara.
Tahanan laki-laki yang merasa nyaman di balik jeruji besi tersebut dikenal dengan nama Mas Kur.
Setelah dinyatakan bebas, ia nampak enggan untuk pulang ke rumah.
Sebaliknya, ia justru lebih memilih untuk bersantai dan berbaring dengan menggunakan tikar di dalam sel penjara.
Hal ini mendorong dua petugas polisi yang bertugas untuk mendekatinya dan bertanya mengapa ia tidak ingin bebas dari penjara.
Salah satu petugas polisi merekam momen tersebut kemudian bertanya.
"Mas Kur bangun bangun! kenapa disuruh pulang belum pulang situ?" tanya polisi tersebut.
Dengan tegas, tahanan tersebut menjawab bahwa ia masih merasa nyaman dan tidak ingin pulang.
"Belum mau pulang pak," jawab Mas Kur.
Setelah diinterogasi, ternyata tahanan laki-laki yang akrab disapa Mas Kur tersebut mengaku sudah nyaman dan betah di dalam penjara.
"Masih betah saya di sini," ujar Mas Kur.
Meskipun pada awalnya enggan, akhirnya Mas Kur setuju untuk pulang ke rumah setelah dua petugas polisi yang bertugas membujuknya.
Dilansir dari berbagai sumber, video tersebut diperkirakan berlangsung sekitar 2 tahun lalu. Namun video tersebut kembali viral setelah diunggah di beberapa akun media sosial.
Video itu kini menuai berbagai respon dari warganet.
Baca juga: Kerap Tampil Hedon, Kini Adelia Putri Salma Pakai Baju Tahanan, Terlibat Kasus Narkoba Fredy Pratama
“Karna penjara lebih menjajikan ketimbang di luar sini. blm tentu bisa makan kalo gak bekerja,” tulis @dedeirwansyah391.
“Mungkin dia klo kluar bingung cari krj,, ato mungkin sdh tdk ada saudara lagi,,” tulis @sari0214.
“Ya iyalah, tapi bener juga dunia itu keras dan nasib napi pun udah blacklist jadi makin susah cari kerjaan,” tulis @whitegray_.
“Kemungkinan kalau keluar dia takut mengulang kesalahan yg sama, apalagi kalo kasus narkotika, mungkin takut terjebak di situ lagi…,” tulis @sweetkayumanis.
“Krn dia tau di luar tahanan keras kehidupan,,,dia lbh bahagia tinggal di sel beribadah di banding di luar,” tulis @tukangbannedjualanonline.
“Kasih kerjaan aja pak di lapas bersih bersih atau apa gituu kasihan liatnya,” tulis @ridhoaster_.
(cr31/tribun-medan.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar