BMKG: 11 Persen Wilayah Indonesia Sudah Masuk Musim Hujan - inews

 

BMKG:  11 Persen Wilayah Indonesia Sudah Masuk Musim Hujan

inews.id
October 2, 2023
Sebanyak 11 persen wilayah Indonesia berdasarkan Zona Musim
Sebanyak 11 persen wilayah Indonesia berdasarkan Zona Musim

JAKARTA, iNews.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan saat ini baru 11% wilayah Indonesia berdasarkan Zona Musim (ZOM) yang sudah masuk musim hujan. Bulan Oktober 2023 umumnya diprediksi curah hujan berada di kriteria rendah - menengah (0-150 mm/dasarian).

“Berdasarkan jumlah ZOM, sebanyak 11% wilayah Indonesia masuk musim hujan

BMKG mengatakan wilayah yang diprediksi mengalami hujan kategori rendah (<50 mm/dasarian) pada Oktober Dasarian I 2023 yakni meliputi sebagian besar Sumatera bagian tengah hingga selatan, Jawa hingga NTT, sebagian besar Kalimantan, sebagian besar Sulawesi dan Maluku, sebagian Papua Barat, Papua bagian utara dan Papua Selatan.

“Pada Oktober II 2023 meliputi Sumatera bagian tengah dan selatan, Jawa hingga NTT, sebagian Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah bagian selatan, sebagian besar Sulawesi, Maluku, Maluku Utara, Papua bagian utara, sebagian kecil Papua Pegunungan dan sebagian Papua Selatan,” ungkap BMKG.

Selanjutnya, pada Oktober III 2023 meliputi Sumatera bagian tengah dan selatan, Jawa hingga NTT, sebagian Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, sebagian besar Sulawesi, Maluku, dan sebagian Papua Selatan.

Editor : Faieq Hidayat

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar