Jokowi Kunjungan Kerja ke China, Ini 3 Isu Prioritas yang akan Dibahas - inews - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Jokowi Kunjungan Kerja ke China, Ini 3 Isu Prioritas yang akan Dibahas - inews

Share This

Jokowi Kunjungan Kerja ke China, Ini 3 Isu Prioritas yang akan Dibahas

By Raka Dwi Novianto
inews.id
October 16, 2023
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Beijing, China, pada hari ini, Senin (16/10/2023). Dalam kunjungan tersebut, Jokowi akan membahas 3 isu priritas dengan pemerintah China.

"Sejumlah isu prioritas yang kita bahas dengan RRT antara lain peningkatan eksport Indonesia, peningkatan investasi dan pembangunan ketahanan pangan," ungkap Jokowi, dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (16/10/2023).

Presiden menjelaskan, kunjungan kerja tersebut untuk melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden China, Xi Jinping, dan menghadiri Belt adn Road Forum.

Dalam kunjungan tersebut, Jokowi yang membawa beberapa menteri Kabinet Indonesia Maju, juga akan melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Li Qiang dan Ketua Parlemen Republik Rakyat China.

"Hari ini saya dan delegasi akan melakukan kunjungan kerja ke Beijing dan Riyadh kerajaan Arab Saudi. 2 acara besar di Beijing tanggal 17 dan 18 Oktober yaitu kunjungan bilateral dan bertemu Presiden Xi Jinping dan hadir di Belt and Road Forum for International Cooperation yang ketiga," kata Jokowi.

Pada 18 Oktober, Jokowi akan menuju ke Riyadh untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN-GCC (Dewan Kerjasama untuk Negara Arab di Teluk) bersama Perdana Menteri dan Putra Mahkota Arab Saudi.

"Sejumlah kerja sama dengan kerajaan Arab Saudi akan saya bahas antara lain peningkatan kerjasama ekonomi dan investasi, penjaminan produk halal, energi dan pembentukan dewan koordinasi tertinggi," kata Jokowi.

Setelah itu, pada tanggal 21 Oktober 2023, Jokowi dan rombongan akan kembali ke tanah air. "Pada tanggal 21 Oktober saya dan rombongan terbatas akan sampai di Indonesia," tutur Jokowi.

Editor : Jeanny Aipassa

Follow Berita iNews di Google News

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages