Pantas Disebut Janggal Posisi Putri Ariani Juara 4 AGT, Terbongkar soal Sponsor, ‘Mereka Menentukan’ - Tribunjatim

 

Pantas Disebut Janggal Posisi Putri Ariani Juara 4 AGT, Terbongkar soal Sponsor, ‘Mereka Menentukan’ - Tribunjatim.com

Pantas Disebut Janggal Posisi Putri Ariani Juara 4 AGT, Terbongkar soal Sponsor, ‘Mereka Menentukan’

TRIBUNJATIM.COM - Pantas saja kini disebut janggal posisi Putri Ariani menjadi juara 4 AGT 2023.

Pencapaian Putri Ariani menjuarai kompetisi tingkat dunia itu akhirnya tak berujung bahagia.

Hal tersebut karena Putri Ariani gagal menyabet posisi juara.

Putri Ariani justru mendapat posisi keempat.

Belakangan, seorang konten kreator menyoroti penyebab Putri Ariani berakhir ada di posisi 4.

Kegagalan Putri Ariani untuk menjadi juara pertama di ajang America's Got Talent kini menimbulkan tanda tanya besar dari publik.

Salah satu konten kreator asal Australia, Damian Hoo yang meyinggung soal kejanggalan dibalik gagalnya Putri Ariani .

BERITA TERKAIT
Update Klasemen Medali Asian Games 2023: Sepak Takraw Sumbang 2 Perak, Indonesia Naik ke Posisi 12Tribunnews.com

Menurutnya, semua diduga dimanupulatif dan adanya sponsor besar di balik program America's Got Talent.

Seperti diketahui, Putri Ariani menduduki posisi sebagai juara empat.

Semenetara, juara satu AGT 2023 dimenangkan oleh Adrian Stoica and Hurricane.

Pelatih anjing dan anjingnya itu berhasil mengalahkan perolehan suara dari Anna DeGuzman.

Dikutip dari akun Tiktoknya @hoointheworld pada Sabtu (30/9/2023), Damian Hoo mengungkapkan rasa kecewanya atas hasil pemenang America's Got Talent 2023.

Damian Hoo menyebut bahwa faktor yang menjadi penentu menang atau kalahnya Putri Ariani tidak berdasarkan voting atau suara.

Dia bahkan berani menyebut semua itu bohong.

Kejanggalan Putri Ariani Tak Juara 1 Americas Got Talent Dikuliti, Manipulasi? Juri: Percaya Padaku
Kejanggalan Putri Ariani Tak Juara 1 Americas Got Talent Dikuliti, Manipulasi? Juri: Percaya Padaku (YouTube via Grid.ID)

"Kalian pikirkan tentang ini. Program America's Got Talent perlu menghasilkan uang, jadi menurut kamu tergantung pada suara. Menurut saya tidak demikian. Menurut saya itu bohong,"lanjut Damian Hoo.

Damian terang-terangan membongkar ada sponsor besar di balik program America's Got Talent yang mempunyai kewanangan untuk memiih siapa yang layak jadi juara.

Sponsor itu disebut adalah dari Kasino Kasino Las Vegas.

"Kasino berhak menetukan siapa yang menang mereka bilang 'oke guys'. Kami menginginkan produk yang paling dapat dipasarkan apakah mereka ingin orang-orang datang dan mendengarkan Putri Ariani bernyanyi?,

Menurutnya, untuk sekelas Kasino Vegas, Putri Ariani tak cukup memiliki daya tarik untuk tampil disana.

Namun, daya tarik Casino ini membuat seekor anjing menjadi pemenang dalam ajang pencarian bakat tersebut.

Putri Ariani duet dengan Ronan Keating menyanyikan lagu No Matter What.
Putri Ariani duet dengan Ronan Keating menyanyikan lagu No Matter What. (YouTube Putri Ariani)

"Menurutku, dia tidak akan begitu. Dia akan menjadi hebat sebagai penyanyi yang berkeliling tampil dimana-mana," terangnya.

"Tapi menjadi daya tarik untuk sebuah kasino? itu untuk seekor anjing, seekor anjing ajaib yang dapat melakukan semua trik ini adalah sesuatu yang orang-orang bayar dengan uang di Vegas," jelasnya.

"Jadi dia tidak kalah, dia menang lebih banyak dibandingkan kekalahannya. Itu pendapat saya. saya bisa saja salah. Beri komentar dibawah jika saya salah," pungkasnya.

Jutaan dolar berasal dari sponsor yang akan memamerkan produk ini di Kasino. Kasino berhak menentukan siapa yang menang.

Anjing ajaib yang menjadi ciri khasnya bisa mendukung bisnis Kasino Las Vegas agar lebih besar lagi.

Meski begitu, Damian Hoo mengaku tetap menjadikan Putri Ariani sebagai juara di hatinya.

Damian Hoo menyebut bahwa pendapatnya itu bisa saja salah, dia pun meminta komentar dari netizen untuk menanggapinya.

"Apakah dia perlu menang? Tidak, dia sudah menjadi superstar. Lagi pula dia akan menjadi lebih besar dari sebelumnya.

Jadi, dia tidak kalah. Dia menang lebih banyak di banding kekalahannya. Itu pendapat saya. Saya bisa saja salah," ujarnya.

Sebelumnya, dalam penampilan spektakulernya, Putri Ariani membawakan lagu "Don’t Let The Sun Go Down on Me" milik Elton John dengan penuh emosi dengan teknik keahliannya yang luar biasa.

Namun sayang penampilannya yang sempura itu tidak bisa mengantarkan Putri Ariani sebagai juara pertama di America's Got Talent.

Konten Kreator yang menguliti kegagalan Putri Ariani
Konten Kreator yang menguliti kegagalan Putri Ariani (Instagram)

Sebelumnya, Putri Ariani memang menyabet juara keempat dalam AGT 2023.

Hasil vote babak final America’s Got Talent (AGT) 2023 yang keluar hari ini, Kamis (28/9/2023) pagi waktu Indonesia, menyatakan Putri Ariani gagal menjadi juara 1.

Meski tak keluar sebagai juara pertama, Putri Ariani menempati posisi keempat.

Saat namanya disebut sebagai salah satu kontestan yang keluar, Putri terlihat tersenyum sambil menahan tangis.

Kini, perjalanannya menuju juara di AGT 2023 kandas.

Video momen pengumuman tersebut beredar di media sosial, memicu beragam reaksi kekecewaan namun tetap bangga dengan pencapaian Putri.

Bahkan, Keempat juri pun terlihat terkejut dengan hasil vote tersebut.

Simon Cowell ternyata jadikan Putri Ariani alasan tetap bertahan jadi juri di AGT 2023, bagaimana nasib Putri selanjutnya?
Simon Cowell ternyata jadikan Putri Ariani alasan tetap bertahan jadi juri di AGT 2023, bagaimana nasib Putri selanjutnya? (YouTube/Americas Got Talent)

Di sisi lain, Simon Cowell yang sejak dulu selalu mendukung Putri Ariani mengungkapkan pendapatnya.

Selama Putri Ariani mengikuti America's Got Talent (AGT) 2023, Simon Cowell, produser musik dan juga juri AGT menyebut banyak orang Indonesia mengirim pesan.

Simon mengungkap hal itu usai final AGT 2023 di mana Putri Ariani berhasil menduduki peringkat empat AGT season 18.

"(Dia punya banyak penggemar) yang itu luar biasa," kata Simon dikutip dari YouTube The Buzz.

"Dan kamu tahu, kami telah menerima begitu banyak pesan seperti aku bilang dari Indonesia," ujarnya.

Melihat begitu banyak dukungan untuk Putri dari orang-orang Indonesia, Simon merasa saat nanti Putri kembali, pasti akan diperlakukan seperti pahlawan dan dicintai banyak orang.

"Maksudku, dia akan kembali ke sana (Indonesia), percaya padaku, seperti pahlawan. Maksudku orang-orang akan mencintainya," ucap Simon Cowell.

Sebelumnya, Simon Cowell mengaku terkejut dengan hasil AGT yang diluar prediksinya.

Awalnya Simon berpikir Putri Ariani setidaknya bisa masuk tiga besar ATG 2023.

Tapi ternyata dari hasil yang didapatkan, Putri menempati peringkat keempat AGT season 18.

"Aku menebak Murmuration, Two Brothers (The Ramadhani Brothers) dan Putri," kata Simon.

"Jadi aku tidak menyangka anjingnya (Adrian Stoica dan anjingnya juara)," imbuhnya.

Tak ingin Putri yang masih remaja itu berkecil hati dengan hasil yang didapat di AGT, Simon kemudian memberikan dukungan.

"Ada begitu banyak, ribuan kompetitor, ada orang tertentu di mana kamu harus berkata 'lakukan hal lain jika kamu ingin bahagia,'" ucap Simon.

"Sedangkan dengan dia (Putri), dia begitu berbakat, aku hanya ingin mengingatkan dia, kamu baru 17 tahun, kamu sudah terbang jauh-jauh melintasi dunia untuk berada di sini," lanjutnya.

Simon sendiri sering melontarkan pujian di setiap penampilan Putri Ariani.

Putri Ariani telah dinobatkan menjadi juara keempat Americas Got Talent 2023.
Putri Ariani telah dinobatkan menjadi juara keempat Americas Got Talent 2023. (YouTube)

Sejak saat babak audisi hingga final.

Di mana produser yang pernah membentuk grup musik One Direction itu menyebut Putri sebagai berlian langka dalam ajang pencarian bakat.

"Kamu adalah salah satu dari berlian kecil langka yang kami temui setiap beberapa tahun. Yang tentu saja terlahir untuk melakukan ini," puji Simon dikutip dari YouTube America's Got Talent.

Untuk informasi, juara pertama AGT 2023 dimenangkan oleh Adrian Stoica dan anjingnya, Hurricane.

Kemudian juara dua ada Anna DeGuzman, pesulap berbakat asal Filipina.

Juara ketiga ditempati oleh Murmuration, sementara juara lima ada The Ramadhani Brothers.

Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com

Tags:

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita