Ketua PWNU Jatim Dicopot, Mahfud MD: Itu Urusan Pengurus - Tribunnews

 

Ketua PWNU Jatim Dicopot, Mahfud MD: Itu Urusan Pengurus

By Haurrohman
jatim-timur.tribunnews.com

TRIBUNJATIMTIMUR.COM, JEMBER - Terkait KH. Marzuki Mustamar dicopot jadi Ketua PWNU Jatim, Calon Wakil Presiden (Cawapres), Mahfud MD mengatakan, itu merupakan urusan internal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

"Saya tidak tahu, itu urusan pengurus," ujarnya kepada sejumlah wartawan usai dialog interaktif dengan Alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Qarnain Sukowono Jember, Kamis malam (28/12/2023).

Dia mengaku di jajaran NU hanya sebatas anggota biasa, sehingga tidak begitu paham dinamika internal pengurus yang terjadi di PBNU.

"Saya jamaah saja, anggota jamiah. Yang tahu (pencopotan Ketua PWNU Jatim) itu pengurus," timpal Mahfud.

Cawapres Pasangan Ganjar Pranowo ini mengakui, memang dinamika politik nasional pasti berdampak pada organisasi kegamaan khususnya yang berangkat dari lingkungan pesantren.

"Pastilah karena pesantren tempat berhimpunnya orang banyak. Ada santri, ada orang tua santri, ada Alumni santri. Kemudian orang yang berkunjung di Pesantren untuk mendapatkan dukungan," urai Mahfud.

Artinya, kata dia, banyaknya politisi mencari dukungan di lembaga pendidikan Islam tradisional tersebut adalah hal lumrah. Bahkan hal tersebut sudah berlangsung sejak orde Baru.

"Itu biasa saja dalam politik. Bukan mempolitisasi agama. Karena dalam politik, setiap ada kerumunan orang pasti didatangi, itu sejak dulu setiap pondok pesantren selalu jadi event politik bahkan sejak zaman orde baru selalu dipakai," kata Mahfud, yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinasi Bidang Politik Hukum dan Keamanan Republik Indonesia.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim Timur

(Imam Nawawi/TribunJatimTimur.com)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya