Pilihan

PP Muhammadiyah Terima Kurban 26 Sapi-4 Domba, Tak Semua Disembelih - detik

 

PP Muhammadiyah Terima Kurban 26 Sapi-4 Domba, Tak Semua Disembelih

Jakarta 

-

Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menerima sumbangan hewan kurban pada momen Idul Adha 1445 H. Wakil Kepala Kantor PP Muhammadiyah Jakarta Hefinal Chairan mengatakan ada 26 sapi dan 4 domba yang telah diterima.

"Ada 26 sapi dan 4 domba," kata Hefinal Chairan kepada wartawan, Senin (17/6/2024).

Meski begitu, tidak semua hewan akan disembelih. Hefinal mengatakan sebagian hewan kurban akan disalurkan secara utuh ke pesantren Muhammadiyah di beberapa wilayah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sebagian besar tidak kita sembelih, kita distribusikan sapinya. Ada juga yang ke Adonara Timur NTT, kita kirim cash uangnya, ada juga di LP Cipinang lembaga permasyarakatan, ada juga ke pesantren Muhammadiyah di Sumedang, kita kasih sapinya. Pesantren ada 4 pesantren kita bagi sapinya, kita nggak potong semua," ujarnya.

"Enggak (disembelih semua), itu ada yang kita kirim ke Sumedang, ada yang pesantren di Jatiasih, di Jampang ada yang ke pimpinan Muhamamdiyah Banten juga, ada ke Tangsel," tambahnya.

Hefinal menjelaskan alasan PP Muhamamdiyah menyalurkan sumbangan hewan kurban itu secara utuh. Dia mengatakan kantor PP Muhamamdiyah tak memiliki tempat pemotongan dan berada di kawasan protokol serta penyaluran hewan kurban secara utuh dilakukan untuk mempermudah pendistribusian.

"Pertama, kita nggak ada lokasinya di kantor kita kan daerah protokol ya. Yang kedua untuk memudahkan juga pendistribuan di sana," ujarnya.

Lebih lanjut, Hefinal mengatakan ada yang menyumbang ke Kantor PP Muhammadiyah berupa uang tunai. Dia menuturkan sumbangan itu akan disalurkan untuk masyarakat di NTT yakni di Adonara dan Kabupaten Timur Tengah Selatan.

"Ada yang menyumbang itu dana cash ke kita, ada dua lembaga nah itu karena uang bisa kita transfer kita kirim ke NTT di dua lokasi, Adonara Timur sama Timur Tengah Selatan," ucapnya.

(mib/eva)

Komentar

Baca Juga

Opsi Media Informasi Group

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek