Donald Trump Resmi Jadi Capres AS dari Partai Republik
MILWAUKEE, iNews.id – Donald Trump secara resmi menjadi calon presiden (capres) AS dari Partai Republik, Senin (15/7/2024) waktu Amerika. Mantan presiden AS itu menerima 1.215 delegasi yang diperlukan untuk menjadi capres resmi partai berjuluk Grand Old Party (GOP) tersebut pada Konvensi Nasional Partai Republik di Milwaukee, Wisconsin.
Penunjukan tersebut terjadi beberapa saat setelah Trump mengumumkan Senator JD Vance dari Ohio, sebagai calon wakil presiden yang akan mendampinginya di Pilpres AS 2024. Hal itu bakal memperkuat dukungan Partai Republik untuk pemilihannya pada November nanti.
CNBC melansir, Konvensi Partai Republik dimulai beberapa hari setelah percobaan pembunuhan Trump di acara kampanyenya di Pennsylvania, akhir pekan lalu. Akibat penembakan itu, telinga kanan Trump terluka. Sementara satu orang meninggal dan dua lainnya luka serius.
FBI mengidentifikasi penembak Trump sebagai Thomas Matthew Crooks (20), seorang pekerja dapur dari Bethel Park, Pennsylvania Pelaku terdaftar sebagai anggota Partai Republik. Seorang sniper alias penembak jitu Secret Service (Dinas Rahasia AS) menembak mati Crooks tak lama setelah pemuda itu menembak Trump.
Jadwal konvensi Partai Republik diperkirakan tidak berubah, meski upaya pembunuhan presiden ke-45 AS itu kemungkinan akan menambah energi emosional dari para peserta konvensi yang diperkirakan berlangsung meriah dengan pidato Trump yang berapi-api.
Hari pertama konvensi menghadirkan sejumlah anggota Kongres AS dari Republik; rapper Amber Rose; penggalang dana Trump, David Sacks; Senator Carolina Selatan, Tim Scott, serta; Gubernur Dakota Selatan, Kristi Noem.
Dari Senin hingga Kamis (18/7/2024) waktu AS, ada lebih dari 80 sekutu terdekat Trump, donor besar Partai Republik, hingga sejumlah anggota parlemen lainnya diperkirakan memberikan pidato. Kota Milwaukee bakal menyambut sekitar 50.000 peserta konvensi.
Komentar
Posting Komentar