Mobil Chery Laris Manis, Catat Pemesanan 1.009 Unit selama GIIAS 2024 - IDXCHANNEL

 

Mobil Chery Laris Manis, Catat Pemesanan 1.009 Unit selama GIIAS 2024

Chery Sales Indonesia (CSI) mendapatkan pemesanan 1.009 unit mobil di GIIAS 2024. Angkanya naik 75 persen dari tahun lalu.

Mobil Chery Laris Manis, Catat Pemesanan 1.009 Unit selama GIIAS 2024. (Foto: Fadli/MNC Media)

Mobil Chery Laris Manis, Catat Pemesanan 1.009 Unit selama GIIAS 2024. (Foto: Fadli/MNC Media)

IDXChannel - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, di ICE BSD City, Tangerang, menjadi salah satu momentum meraup penjualan besar bagi para produsen otomotif. Salah satunya PT Chery Sales Indonesia (CSI) yang mendapatkan pemesanan 1.009 unit.

Head of Brand Department PT CSI Rifkie Setiawan mengatakan sangat bersyukur dan berterima kasih atas kepercayaan masyarakat Indonesia. Sehingga, Chery bisa mencatatkan 1.009 SPK (surat pemesanan kendaraan) selama 11 hari pameran GIIAS 2024.

"Peningkatan yang signifikan hingga 75 persen dari tahun lalu pada GIIAS 2023. Pencapaian ini sebagai bukti bahwa inovasi strategi yang kami rancang sesuai dengan kebutuhan konsumen, dan menjadi motivasi kami untuk terus berkembang mengikuti tren pasar Indonesia," kata Rifkie dalam keterangan resmi.

Namun,  Chery tidak membuka secara gamblang mana model terlarisnya sepanjang GIIAS 2024. Padahal, mobil listrik mereka, Omoda E5 menjadi yang terlaris di Indonesia dalam semester pertama tahun ini.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita