Jokowi Belum Berkantor di IKN Hari Ini, Masih di Sumut hingga Nonton Timnas di GBK - Bagian all
Presiden Jokowi masih melakukan kunjungan kerja di Sumatera Utara. Dia juga dijadwalkan menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia
Presiden Jokowi belum berkantor di IKN pada hari ini Selasa (10/9/2024). (Setkab)
IDXChannel - Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada hari ini Selasa (10/9/2024).
Istana mengungkapkan, Presiden Jokowi masih melakukan kunjungan kerja di Sumatera Utara. Dia juga dijadwalkan menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Australia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Hari ini (Senin) dan besok (Selasa) presiden masih di Aceh Dan Sumut. Kemungkinan dari sana baru ke IKN lagi," kata Kepala Kantor Komunikasi Presiden (PCO), Hasan Nasbi dalam keterangannya dikutip Selasa (10/9/2024).
Hasan mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi bakal menggelar sidang kabinet paripurna di IKN pada Jumat (13/9/2024).
"Rapat kabinet paripurna rencananya hari jumat tanggal 13 September. Kalau ada sidang kabinet tentu nanti presiden akan ditemani oleh menseskab dan deputi persidangan kabinet di sana," katanya.
Sementara itu, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana pada malam ini,
Presiden Jokowi dijadwalkan bakal menyaksikan langsung pertandingan Timnas Indonesia yang akan berhadapan dengan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
"Rencana Bapak Presiden akan menyaksikan Pertandingan Sepak Bola Timnas Indonesia vs Australia besok malam di GBK," kata Yusuf dalam keterangannya, Senin (9/9/2024).
Yusuf mengatakan kehadiran Presiden Jokowi untuk menyaksikan pertandingan tersebut, untuk memberikan dukungan secara langsung kepada timnas Indonesia.
"Memberikan dukungan dan semangat kepada Timnas," kata Yusuf.
(Nur Ichsan Yuniarto)
Komentar
Posting Komentar