Kabupaten Ini Termiskin di Jawa Timur, Tak Heran Upah Minimumnya Sangat Rendah - Ayo Bandung

 

Kabupaten Ini Termiskin di Jawa Timur, Tak Heran Upah Minimumnya Sangat Rendah - Ayo Bandung

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Hampir seluruh provinsi di pulau Jawa semakin berkembang dengan kegiatan ekonomi industri dan infrastruktur yang semakin memadai.

Salah satu provinsi yang pertumbuhan penduduk juga roda perekonomiannya semakin meningkat adalah Jawa Timur.

Pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur berpengaruh pada upah minimum provinsi (UMP) maupun kabupaten/kota(UMK).

Upah minimum baik UMK maupun UMP sangat penting menjadi pembahasan karena menjadi acuan gaji para karyawan atau buruh di mana pengusaha tidak boleh membayar upah di bawah batas upah minimum.

Pendapatan daerah yang cukup tinggi menjadi salah satu faktor upah minimum masyarakat di sana juga tinggi meskipun ada faktor lain yang tak kalah besar dalam mempengaruhi UMK seperti kebutuhan hidup layak, kebijakan pemerintah hingga inflasi.

Baca Juga:

Daerah dengan UMK tertinggi di Jawa Timur adalah Surabaya dengan nominal mencapai Rp 4,2 juta yang juga merupakan salah satu daerah terkaya di Jawa Timur.

Sementara itu daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur yaitu ditempati oleh Kabupaten Situbondo sebesar rp2.172.287, Bondowoso rp2.183.590 dan Kabupaten Sampang yaitu rp2.182.861.

Linear dengan UMKnya yang cukup rendah khususnya di Jawa Timur, kabupaten Sampang ternyata menjadi daerah termiskin di provinsi tersebut.

Berdasarkan Pusat Statistik, jumlah penduduk miskin di Kabupaten Sampang mencapai 3,74.000 jiwa pada tahun ini di mana telah mengalami kenaikan dari tahun 2023 sebesar 0,15%.

Disebutkan bahwa kebutuhan pokok di Kabupaten Sampang terus mengalami kenaikan sedangkan pendapatan penduduk masih sulit melonjak.

Baca Juga:

Produksi padi yang merupakan salah satu hasil bumi Kabupaten Sampang tersebut juga sempat Mengalami penurunan.

Diketahui pemerintah daerah bersama dengan masyarakat terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sampang.

Sabtu, 23 November 2024 | 13:56 WIB
Kabupaten Sampang jadi daerah termiskin dan masuk menjadi daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur.  (YouTube Sewa Drone ID)
Kabupaten Sampang jadi daerah termiskin dan masuk menjadi daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur. (YouTube Sewa Drone ID)

Hal tersebut diantaranya mengembangkan sumber daya alam, meningkatkan mutu pendidikan dan melibatkan peran masyarakat dalam mengambil keputusan.

Pemerintah Kabupaten Sampang juga sempat mengkaji untuk mendirikan badan usaha milik daerah untuk mempermudah masyarakat setempat mendapatkan kesejahteraan.

Baca Juga:

Dengan adanya kesejahteraan yang terus meningkat, masyarakat Kabupaten Sampang berharap agar upah minimum daerah tersebut dapat meningkat dengan keadaan ekonomi yang terus membaik.***

Ayo join WhatsApp Channel AYOMEDIA agar mendapatkan info terupdate dan tidak ketinggalan berita terkini dengan cara klik tautan ini.

Halaman:
Sabtu, 23 November 2024 | 13:56 WIB
Kabupaten Sampang jadi daerah termiskin dan masuk menjadi daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur.  (YouTube Sewa Drone ID)
Kabupaten Sampang jadi daerah termiskin dan masuk menjadi daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur. (YouTube Sewa Drone ID)

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Hampir seluruh provinsi di pulau Jawa semakin berkembang dengan kegiatan ekonomi industri dan infrastruktur yang semakin memadai.

Salah satu provinsi yang pertumbuhan penduduk juga roda perekonomiannya semakin meningkat adalah Jawa Timur.

Pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur berpengaruh pada upah minimum provinsi (UMP) maupun kabupaten/kota(UMK).

Upah minimum baik UMK maupun UMP sangat penting menjadi pembahasan karena menjadi acuan gaji para karyawan atau buruh di mana pengusaha tidak boleh membayar upah di bawah batas upah minimum.

Pendapatan daerah yang cukup tinggi menjadi salah satu faktor upah minimum masyarakat di sana juga tinggi meskipun ada faktor lain yang tak kalah besar dalam mempengaruhi UMK seperti kebutuhan hidup layak, kebijakan pemerintah hingga inflasi.

Baca Juga:

Daerah dengan UMK tertinggi di Jawa Timur adalah Surabaya dengan nominal mencapai Rp 4,2 juta yang juga merupakan salah satu daerah terkaya di Jawa Timur.

Sementara itu daerah dengan UMK terendah di Jawa Timur yaitu ditempati oleh Kabupaten Situbondo sebesar rp2.172.287, Bondowoso rp2.183.590 dan Kabupaten Sampang yaitu rp2.182.861.

Linear dengan UMKnya yang cukup rendah khususnya di Jawa Timur, kabupaten Sampang ternyata menjadi daerah termiskin di provinsi tersebut.

Berdasarkan Pusat Statistik, jumlah penduduk miskin di Kabupaten Sampang mencapai 3,74.000 jiwa pada tahun ini di mana telah mengalami kenaikan dari tahun 2023 sebesar 0,15%.

Disebutkan bahwa kebutuhan pokok di Kabupaten Sampang terus mengalami kenaikan sedangkan pendapatan penduduk masih sulit melonjak.

Baca Juga:

Produksi padi yang merupakan salah satu hasil bumi Kabupaten Sampang tersebut juga sempat Mengalami penurunan.

Diketahui pemerintah daerah bersama dengan masyarakat terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sampang.

Halaman:

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita