Penjual Es Gabus Viral Dapat Hadiah Umrah dari Selebgram Aisar Khaled - Kitasiar
KITASIAR.com – Sudrajat, penjual es gabus di Jakarta yang sempat difitnah oknum TNI dan Polri, kini mendapatkan kabar bahagia.
Selebgram asal Malaysia, Aisar Khaled, menghadiahkan kesempatan umrah untuk bapak berusia 50 tahun itu sebagai bentuk dukungan dan apresiasi.
Lewat unggahan di Instagram pribadinya, Aisar Khaled membagikan momen kunjungannya ke rumah Sudrajat.
“Silaturahmi bapak penjual es gabus, usia 50 tahun bertahan demi keluarga,” tulisnya pada Rabu (28/1/2026).
Silaturahmi dan Wujudkan Harapan Umrah
Dalam kunjungannya, Aisar melihat rumah kecil bercat hijau tempat Sudrajat dan keluarga tinggal. Semua anggota keluarga tidur di satu ruang, sementara ruang lainnya rusak akibat banjir.
Saat bercakap-cakap, Sudrajat menyampaikan harapannya untuk bisa berangkat umrah. Tanpa diduga, Aisar langsung mewujudkan keinginan itu.
“Hari Jumat tanggal 6 Februari 2026, aku hantar pergi umroh ya Pak,” ucap Aisar disaksikan Sudrajat dan istrinya, yang langsung menangis terharu.
Unggahan ini mendapatkan respon positif dari netizen, yang ramai memberikan doa dan dukungan untuk Sudrajat dan Aisar Khaled.
Kronologi Fitnah Penjual Es Gabus
Sebelumnya, Sudrajat sempat viral karena video fitnah dagangannya yang diduga mengandung spons.
Peristiwa itu terjadi pada Sabtu (24/1/2026) di Kemayoran, Jakarta Pusat, melibatkan oknum Bhabinkamtibmas Aiptu Ikhwan Mulyadi dan seorang anggota TNI bernama Heri.
Oknum aparat mengklaim menerima laporan bahwa es gabus Sudrajat mengandung spons, namun Sudrajat membantahnya.
Selain itu, dagangannya dirusak, diremas, dan diinjak-injak. Bapak penjual es gabus itu bahkan mengaku sempat dipukul dan ditendang, membuatnya trauma dan tidak berani berjualan beberapa hari.
Aparat yang terlibat telah menyampaikan permintaan maaf pada Senin (26/1/2026). Peristiwa ini pun menjadi perhatian publik hingga viral di media sosial.
(jef/ksr)