0
News
    Home Berita Featured Pendidikan Pendidikan Tinggi SNBP Spesial TKA

    Siswa Tidak Punya Nilai TKA Lengkap Tak Bisa Ikut SNBP 2026 - Kompas TV

    3 min read

     

    Siswa Tidak Punya Nilai TKA Lengkap Tak Bisa Ikut SNBP 2026


    Pantauan pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) di salah sau sekolah di Indonesia, Senin (3/11/2025). (Sumber: Dok Kemendikdasmen)

    JAKARTA, KOMPAS.TV - Koordinator Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Riza Satria Perdana mengatakan, SMA/SMK/MA kelas terakhir pada tahun 2025 yang tidak memiliki nilai Tes Kemampuan Akademik (TKA) tidak bisa masuk menjadi siswa eligible SNBP 2026.

    Siswa eligible adalah siswa yang memenuhi syarat dan kriteria untuk mengikuti program atau seleksi SNBP.

    Hal itu diungkapkan Riza dalam Sosialisasi Daring Registrasi Akun SNPMB dan Pengisian PDSS, Selasa (6/1/2026).

    Baca Juga: Syarat Siswa Eligible SNBP 2026 di Undip, Wajib Punya Nilai TKA

    "Nilai TKA nih kan ada 3 mata pelajaran wajib dan ada dua pilihan. Jadi, kelimanya harus punya nilai itu, tidak boleh ada yang bolong," ucap Riza.

    Nantinya, saat sekolah memasukkan data, sistem akan otomatis mengecek apakah siswa tersebut memiliki nilai TKA lengkap atau tidak.

    "Kalau tidak lengkap, maka tidak bisa masuk ke daftar siswa eligible ini," tuturnya.

    Selain itu, Riza menjelaskan bahwa nilai TKA ini akan berfungsi sebagai validator nilai rapor dan bisa mengoreksi nilai rapor.

    Baca Juga: TKA Resmi Jadi Syarat Wajib Siswa Eligible SNBP 2026, Ini Penjelasan Panitia

    Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa nilai TKA juga bisa berfungsi sebagai penguat jika hasilnya lebih tinggi dari nilai rapor siswa.

    Dalam kondisi tertentu, skor TKA yang lebih unggul dapat mengangkat posisi siswa dalam pemeringkatan, sehingga meningkatkan peluang untuk diterima di perguruan tinggi tujuan.

    "Misalnya dia dapat nilai rapornya 8, kemudian nanti nilai TKA-nya bagus, itu bisa mengangkat nilai rapornya," tambahnya.

     


    Komentar
    Additional JS