Tim Boleh Kirimkan Maksimal 23 Pemain di Piala AFF - akurat

Tim Boleh Kirimkan Maksimal 23 Pemain di Piala AFF - akurat.co

Hervin Saputra

Kamis, 18 Juni 2020 18:08 WIB
Sebagaimana dilaporkan oleh media VietnamNhan Dan, regulasi itu diambil dalam konferensi video yang dilakukan oleh Dewan AFF pada Selasa (16/6). Dalam pembicaraan itu, ekspansi jumlah pemain diterapkan dengan mempertimbangkan situasi pandemi Virus Corona (COVID-19).AKURAT.CORapat Dewan Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) memutuskan menambah jumlah pemain yang bisa didaftarkan untuk turnamen Piala AFF 2020yang akan digelar pada 23 November – 31 Desember 2020. Kebijakan ini membolehkan setiap tim mendaftarkan 23 pemain.Hasil undian Piala AFF 2018 baru aja berakhir. | AKURAT.CO/Luthfi
Image

Regulasi semula adalah setiap tim hanya diizinkan mengirim maksimal 50 daftar sementara, 30 pemain yang resmi didaftarkan, dan skuat resmi akhir adalah 20 pemain. Perubahan mengizinkan tim mendaftar 70 nama sementara, 30 registrasi resmi, dan dan 23 skuad resmi.

Perubahan lain yang dilakukan pemain adalah aturan pergantian pemain. Pada turnamen tahun ini, federasi mengikuti kebijakan FIFA yang membolehkan setiap tim melakukan lima pergantian dari aturan semula tiga pemain pada satu laga.

Wakil Presiden Federasi Sepakbola Vietnam (VFF) yang juga anggota Dewan AFF, Tran Quoc Tuan, mengatakan bahwa pihaknya akan mengusulkan turnamen digelar di satu atau dua negara tuan rumah. Usulan ini disampaikan untuk menghindari penularan Virus Corona disebabkan perjalanan antar negara.

"Ini akan membantu untuk meminimalisir risiko sekaligus mempermudah komite penyelenggara meningkatkan kontrol dan menjamin kesehatan dan keamanan tim, partisipan, dan komunitas," kata Tuan.

"Dewan AFF menaruh perhatian pada proposal ini dan menugaskan gugus tugas untuk terus mengikuti situasi pandemi untuk menjamin acara sepakbola terbesar di wilayah (ini) bisa berlangsung sesuai jadwal."[]

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya