0
News
    Home Tidak Ada Kategori

    Viral, Pria Ini Kaget Melihat Kurir Pengantar Barangnya tanpa Tangan Mengendara Sepeda Motor - Tribunnews

    3 min read

    Viral, Pria Ini Kaget Melihat Kurir Pengantar Barangnya tanpa Tangan Mengendara Sepeda Motor - Halaman all - Tribunnews

    Senin, 4 Mei 2020 23:01
    Pria ini kagum dengan sosok tersebut karena tetap bisa bekerja sebagai kurir yang mengendarai sepeda motor meski kondisi kedua tangannya tak sempurna.Pria ini kagum dengan sosok tersebut karena tetap bisa bekerja sebagai kurir yang mengendarai sepeda motor meski kondisi kedua tangannya tak sempurna.

    SERAMBINEWS.COM Salah satu pria keturunan China di Malaysia mengutarakan kekagumannya pada salah satu kurir yang mengantarkan barang pesananannya.

    Ia kagum dengan sosok tersebut karena tetap bisa bekerja sebagai kurir yang mengendarai sepeda motor meski kondisi kedua tangannya tak sempurna.

    Perihal itu dibagikan oleh pria tersebut dalam sebuah postingan di akun facebooknya, @Edmund Gan, Sabtu (2/5/2020) hingga menjadi viral.

    Dalam postingannya itu, Edmund kemudian menceritakan awal mula pertemuannya dengan pria kurir tersebut.

    Disebutkan, ia memiliki kebiasaan tidak langsung mengambil barang pesanannya setiap kali diantarkan oleh kurir ke rumahnya.

    Ia menyuruh mereka untuk meletakkan barang pesanannya di depan pintu.

    Namun pada saat itu, kurir pria melayu yang diketahui bernama Syahrain meminta Edmun membantunya untuk mengambil barang pesanannya.

    Edmund mengaku tidak menolak dan langsung keluar untuk mengambil pesanannya, yaitu minuman.

    Saat keluar, awalnya ia mengaku terkejut mendapati kondisi fisik kurir yang mengantar pesanannya.

    "Detik berikutnya, jika kamu jadi aku, kamu akan terkejut seperti aku! Benar-benar!"

    "Ini bukan tidak sopan, tetapi Anda akan takut oleh adegan di depan Anda," tulis Edmund membagikan ceritanya.

    "Abang ini adalah kompatriot khas Melayu dengan suara yang penuh semangat. Tapi intinya adalah tanggannya, tidak ada! Kedua telapak tangannya hilang," ujar Edmund.

    Mengetahui kondisi Syahrain yang tidak memiliki kedua telapak tangan namun masih bisa berkendara, lantas membuat Edmun masih terheran.

    Saat itu, kata Edmund, matanya terus memandang kearah Syahrain.

    "Momen berikutnya, tampaknya dia (Syahrain) melihat melalui keraguan saya, begitu datar," ucap Edmund dalam ceritanya.

    Melihat keraguan Edmund, Syahrain merespon ekpresinya dengan mengatakan "tak payah Cari, memang sudah tak ada".

    Mendengar itu, Edmund menyadari sebab Syahrain meminta bantuannya untuk mengambil pesanannya.

    meski keraguan masih terlintas dibenaknya tentang bagaimana cara Syahrain mengendarai sepeda motor tanpa kedua telapak tangannya.

    Edmund telah melihat kenyataan Syahrain hadir di depan matanya dengan sepeda motor.

    Itulah yang membuatnya kagum pada sosok kurir bernama Syahrain itu.

    "Jadi, sebelum dia pergi, aku tampak seperti penggemar kecil, dan memintanya dan mengambil foto bersama," kata Edmund.

    Melalui Syahrain, Edmund mengaku melihat ketekunan hidup.

    Sosok yang baru-baru ini dikaguminya itu menurutnya adalah orang yang optimis dan ceria.

    Ia tetap berusaha hidup meski dengan keterbatasan fisiknya.

    Dalam tulisan akhirnya, Edmund mengajak semua orang untuk mengikuti jejak kurir tersebut.

    Selama masa lockdown, katanya, kegelisahan menjadi cerminan suasana hati banyak orang.

    "lalu ketika Anda merasa bingung, apakah Anda berpikir bahwa Anda terlalu banyak pilihan pekerjaan? Atau terlalu nyaman di zona nyamanmu?" tanya Edmund.

    Berdasarkan tulisan cerita Edmund, diketahui bahwa Syahrain bukan terlahir dalam kondisi cacat.

    Tapi karena sebuah kecelakaan yang menimpanya saat di bangku sekolah dasar.

    Kecelakaan itu telah mengubah hidup Syahrain hingga ia harus kehilangan kedua telapak tangannya.(Serambinews.com/Yeni Hardika)

    Editor: Ansari Hasyim
    Sumber: Serambi Indonesia
    Komentar
    Additional JS