Cara Mengganti Loading Boot Animations Windows 11 Menjadi Seperti Windows 10X - winpoin

Cara Mengganti Loading Boot Animations Windows 11 Menjadi Seperti Windows 10X
Meskipun Windows 11 sudah dihadirkan Microsoft untuk para pengguna Insider Dev Channel, setelah saya mencobanya ada satu hal yang ternyata diluar dari harapan saya, dimana ternyata Loading Boot Animations Windows 11 masih sama seperti Windows 10.

Namun tampaknya loading boot animations ini nantinya akan diubah, menjadi boot animation yang sama dengan Windows 10X (Meski akhirnya versi Windows ini dibatalkan), hal ini dapat dipastikan dengan artikel Cara Aktifkan Loading Ala Windows 10 X di Windows 10 Insider Preview, yang ternyata bekerja sangat baik di Windows 11.
Nah untuk kamu yang juga ingin mengganti Loading Boot Animations Windows 11 menjadi seperti Windows 10X dengan animasi loading yang lebih modern, berikut WinPoin kembali rangkum langkah singkatnya.
Langkah 1. Pastikan dulu kamu sudah menggunakan Windows 11 Build 22000.51 atau yang lebih baru.

Langkah 2. Selanjutnya kamu bisa mengikuti tutorial Cara Aktifkan Loading Ala Windows 10 X di Windows 10 Insider Previewnamun lebih mudahnya kamu cukup download saja file Registry berikut.

Langkah 3. Setelah file kamu download, silahkan kamu Extract, disana akan ada dua file, satu untuk mengaktifkan dan satu lagi untuk menonaktifkan (mengembalikan ke posisi semula).

Langkah 4. Untuk mengubah Loading Boot Animations Windows 11 Menjadi Seperti Windows 10X, silahkan kamu merge saja file bernama "Aktifkan Loading ala Windows 10X".

Jika sudah selesai, silahkan kamu restart Windows 11 kamu, maka sekarang harusnya Loading Boot Animations telah berubah.

Nah meskipun mirip dengan Loading Boot Animations Ubuntu, tapi setidaknya ini lebih keren dibandingkan Loading Boot Animations sebelumnya.
Silahkan diccoba guys, semoga berhasil dan semoga bermanfaat.
  12+ Alasan Beli vivo X60 5G di 2021🔥 

SUBSCRIBE CHANNEL KEPOIN TEKNO
NB: Subscribe channel Kepoin Tekno agar tidak ketinggalan berbagai info menarik dan bermanfaat seputar teknologi, setiap hari.

[Category Opsi Informasi, Teknologi]
[Tags Featured, Windows 11, Tips & Trik]

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya