Vas Bunga Segar Harus Dijauhkan dari Buah-buahan, Mengapa? - Kompas - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Vas Bunga Segar Harus Dijauhkan dari Buah-buahan, Mengapa? - Kompas

Share This

 

Vas Bunga Segar Harus Dijauhkan dari Buah-buahan, Mengapa?

PIXABAY/JILL WELLINGTON
PIXABAY/JILL WELLINGTON

JAKARTA, KOMPAS.com - Menempatkan bunga segar di dalam vas dan meletakkannya di dapur atau meja makan merupakan ide yang bagus. Selain menjadi elemen dekorasivas bunga segar juga salah satu cara menambahkan warna ke dalam ruangan.

Namun demikian, ketika meletakkan vas bunga segar di dapur atau meja makan, pastikan Anda menjauhkan satu benda ini. Ya, vas bunga segar harus dijauhkan dari keranjang buah.

Dilansir dari Life Savvy, Senin (20/9/2021), bunga segar tidak boleh ditempatkan di dekat keranjang buah karena alasan yang sama Anda harus memisahkan alpukat dari apel.

PIXABAY/JILL WELLINGTON
PIXABAY/JILL WELLINGTON

Baca juga: 4 Jenis Vas Bunga yang Menjadi Tren di Tahun 2021

Buah-buahan seperti apel, pisang, dan tomat mengeluarkan gas yang disebut etilen dalam jumlah tinggi.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Etilen diproduksi seiring bertambahnya usia buah, dan ketika buah-buahan lain terpapar, mereka mulai matang lebih cepat.

Caren Chang, PhD., menjelaskan bahwa etilen diperlukan untuk buah matang. Namun demikian, etilen juga akan mempercepat proses penuaan bunga segar dan menyebabkan daun dan kelopak bunga mulai rontok lebih cepat.

Meski begitu, menurut Chang, Anda tetap bisa menyimpan bunga segar di dapur. Gas menyebar dan kehilangan potensinya semakin jauh darinya.

Baca juga: Berapa Kali Air di Vas Bunga Harus Diganti? Ini Penjelasannya

Selama Anda menempatkan bunga segar sejauh mungkin dari keranjang buah, maka akan baik-baik saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages