Sambil Nangis, Pimpinan Sidang Muktamar NU Ucapkan Selamat ke Yahya Staquf - detik

 

Sambil Nangis, Pimpinan Sidang Muktamar NU Ucapkan Selamat ke Yahya Staquf

Rakha Arlyanto Darmawan - detikNews
Jumat, 24 Des 2021 10:57 WIB
Pimpinan sidang pleno Muktamar NU, M Nuh
Pimpinan sidang pleno Muktamar NU, M Nuh terisak saat mengucapkan selamat ke Yahya Staquf (Foto: Rakha Arlyanto Darmawan/detikcom)
Lampung -

Pimpinan sidang pleno ke-4 pemilihan Muktamar ke-34 NU, M. Nuh menyampaikan selamat kepada Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya usai terpilih menjadi Ketum PBNU. Ucapan selamat itu tampak diiringi isak tangis oleh M. Nuh.

"Selamat untuk Gus Yahya telah terpilihnya menjadi Ketua PBNU. Mudah-mudahan beliau dapat membawa NU ke depan menjadi lebih baik," kata M. Nuh sambil menitikkan air mata, di Lampung, Jumat (24/12/2021).

Tak lupa, M. Nuh juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Said Aqil atas kontribusinya selama ini menjabat sebagai Ketum PBNU.

"Terima kasih Kiai Said, mudah-mudahan dapat menjadi tauladan bagi kita semua atas semua kontribusinya selama menjadi Ketua PBNU," ujar M. Nuh.

Sebelumnya, Yahya Cholil Staquf resmi terpilih menjadi ketua umum PBNU 2021-2026. Yahya Staquf mengalahkan petahana yakni Said Aqil Siroj.

Pemilihan calon ketua umum digelar di GSG Universitas Lampung, Jumat (24/12/2021). Penghitungan suara digelar secara terbuka dan disiarkan secara virtual.

Yahya Staquf resmi menjadi Ketum PBNU setelah menang di dua tahapan penghitungan suara. Di tahap pemilihan bacalon ketum, Yahya Staquf unggul dengan suara sebanyak 327.

Perolehan suara Yahya Staquf juga unggul cukup telak di tahap pemilihan caketum PBNU. Yahya Staquf meraih suara 337, sementara Said Aqil 210 suara.

Simak Video 'Gus Yahya Resmi Jadi Ketum PBNU Periode 2021-2026':







(rak/lir)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita