Presiden Ukraina Deklarasikan Hari Rabu Sebagai Hari Persatuan - msn
Presiden Ukraina Deklarasikan Hari Rabu Sebagai Hari Persatuan
VIVA – Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mendeklarasikan bahwa Rabu 16 Februari 2022 akan menjadi hari persatuan, pada hari Senin 14 Februari 2022. Pernyataan Zelensky itu merespons kabar bahwa Rusia akan menginvasi negaranya pada hari itu.
Pidato dari pemimpin Ukraina itu, dibuat kepada bangsanya dan diposting di Facebook, di saat meningkatnya ketegangan antara Kyiv dan Moskow. Zelensky menulis dalam pernyataan yang dia unggah di Facebook, Senin 14 Februari 2022, bahwa dekrit yang menyatakan hari persatuan sudah ditandatangani.
“Kami diberitahu bahwa 16 Februari akan menjadi hari penyerangan,” tulisnya di lama Facebook miliknya.
Melansir dari The Hill, Selasa 15 Februari 2022, pejabat Ukraina mengatakan kepada wartawan di Kyiv bahwa Zelensky tidak secara harafiah tentang serangan pada hari Rabu. Meskipun telah beredar di laporan berita bahwa hari itu sebagai kemungkinan hari pembukaan kampanye Rusia di Ukraina.
Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, sebelumnya juga sempat memperingatkan pada hari Jumat, bahwa serangan terhadap Ukraina bisa terjadi dalam waktu dekat. Namun, Zelensky dan pemerintahan Ukraina mengkritik tindakan berlebihan Amerika Serikat terkait kemungkinan bahaya invasi Rusia yang akan terjadi di Ukraina.
Mengutip Intelijen yang diperoleh Amerika Serikat, melaporkan bahwa Rusia menentukam hari Rabu sebagai tanggal target penyerangan. Sekretaris pers Amerika Serikat Pentagon, John Kirby, mengatakan kepada waryawan pada hari Senin mengenai rencana Rusia, yang akan dilakukan pada hari Rabu untuk menginvasi Ukraina.
“Kami masih tidak percaya bahwa beberapa keputusan akhir telah dibuat,” kata Kirby.
Rusia diketahui telah mengerahkan lebih dari 100.000 tentara di dekat perbatasan Ukraina. Penumpukan pasukan telah menimbulkan kekhawatiran di antara sekutu Amerika Serikat dan NATO bahwa Rusia merencanakan serangan militer, namun Moskow terus-menerus membantah rencana semacam itu.
Sebelumnya pejabat dari Ukraina, Rusia, dan negara-negara NATO telah terlibat dalam diskusi diplomatik selama berminggu-minggu, dengan harapan meredakan ketegangan di kawasan itu. Tetapi, pembicaraan itu tidak menghasilkan terobosan apapun.
Microsoft dan mitra dapat memperoleh kompensasi jika Anda membeli sesuatu melalui link yang direkomendasikan di halaman ini.