10+ Film Jepang Terbaik Sepanjang Masa Versi Bacaterus
2020 - Sekarang
Di era ini, banyak film Jepang terbaik yang wajib ditonton. Menariknya, film-film Jepang yang rilis di era ini punya ragam tema yang menarik, mulai dari percintaan, keluarga, kriminal, hingga fotografer. Penasaran? Berikut kami punya daftarnya.
1. In The Wake

- Tahun Rilis: 1 Oktober 2021
- Genre: Mystery, Drama
- Produksi: Shochiku
- Sutradara: Takahisa Zeze
- Pemeran: Takeru Sato, Abe hiroshi
Film ini dikenal juga dengan judul "Mamorarenakatta Monotachie", merupakan film yang diadaptasi dari novel karya Shichiri Nakayama dengan judul yang sama. Film ini diperankan oleh dua pemain utama yang merupakan aktor kawakan, Takeru Sato dan Abe Hiroshi.
Sembilan tahun setelah terjadinya gempa dan tsunami di Tohoku pada tahun 2011, terjadi dua kasus pembunuhan di Sendai, Prefektur Miyagi. kedua korban diduga kalau mereka di bunuh oleh orang yang sama. Dengan motif yang sama juga, kedua korban tersebut diikat di seluruh tubuhnya dan dibiarkan mati kelaparan.
Yasuhisa Tone dicurigai sebagai tersangka pembunuhan tersebut. Padahal, ia baru saja dibebaskan dari penjara. Di masa lalunya, dia melakukan pembakaran dan melukai seseorang untuk melindungi kerabatnya. Sementara detektif Seiichiro Tomashino menemukan hubungan yang sama antara kedua korban dan mengejar Yasuhisa Tone.
2. Life: Love on the Line (Director’s Cut)

- Tahun Rilis: 23 Desember 2020
- Genre: Romance, Life, Youth, Drama
- Produksi: Studio blue
- Sutradara: Ninomiya Takashi
- Pemeran: Shirasu Jin, Raiku
Film ini merupakan adaptasi dari BL manga dengan judul "Life Senjou no Bokura" karya Mitsuya Tsunekura. Filmnya menceritakan tentang dua anak siswa SMA laki-laki, Ito dan Nishi yang bertemu secara kebetulan di perjalanan menuju ke sekolah.
Mereka berdua selalu berusaha berjalan di garis putih yang ada di trotoar. Seiring berjalannya waktu, Ito menyadari kalau ia jatuh cinta kepada Nishi. Meski sebenarnya ia merasa bingung dan frustasi dengan perasaannya terhadap sesama jenis.
Meski pun Ito sempat menghindari Nishi karena menyesal telah menciumnya, namun Nishi tetap menunggu Ito di trotoar tempat mereka sering bertemu.
Kemudian, Ito mengambil langkah dan mengatakan kalau mereka harus berjalan berdampingan untuk membuat perubahan. Perlahan, hubungan mereka pun mulai berkembang hingga akhirnya mereka tumbuh dewasa.
Your Eyes Tells, sebuah film remake dari film Korea berjudul “Always”. Cerita yang diangkat di film ini mampu membawa penonton ke dalam suasana haru dan menyedihkan. Berkisah tentang Akari yang harus kehilangan penglihatannya karena kecelakaan yang menimpanya beberapa waktu silam.
Kecelakaan itu tidak hanya merenggut matanya saja, tapi juga seluruh keluarganya. Di saat ia sedang terpuruk, hadirlah Rui – seorang mantan kick boxer. Tapi karena suatu alasan, Riu berhenti menjadi seorang kick boxer. Semakin lama hubungan Riu dan Akari pun semakin dekat dan timbul rasa sayang di antara keduanya.
Hingga suatu hari, Riu mengetahui sesuatu tentang kecelakaan yang menimpa Akari. Sejak saat itulah Riu mulai mengikuti pertandingan kick boxer demi mengumpulkan uang untuk operasi mata Akari.
4. Rurouni Kenshin: The Final

- Tahun Rilis: 23 April 2021
- Genre: Action, Adventure, Historical, Fantasy
- Produksi: Warner Bros. Japan
- Sutradara: Keishi Otomo
- Pemeran: Takeru Sato, Emi Takei, Mackenyu
Film ini diadaptasi dari seri manga terkenal "Rurouni Kenshin" karya Nobuhiro Watsuki ini. Film ini sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta anime dan film Jepang. Jika di Indonesia khususnya untuk anak kelahiran tahun 90-an, biasanya film ini disebut juga dengan Samurai X.
Film ini merupakan film terakhir dari serangkaian film Rurouni Kenshin. Kisahnya sendiri melanjutkan kejadian setelah terjadinya Restorasi Meiji dan Kenshin berhenti membunuh dengan pedangnya. Ia berusaha untuk hidup tenang bersama Kaoru dan menjalankan sekolah milik mendiang ayahnya Kaoru.
Namun ketika Kenshin, Kaoru dan yang lainnya sedang makan di restoran favorit mereka, terjadi sebuah insiden yang mengakibatkan beberapa tempat hancur. Kemudian, Kenshin menemukan sebuah catatan tulisan yang "Jinchuu". Tak lama setelah kejadian tersebut, Kenshin kembali harus terlibat dalam pertarungan yang tak terhentikan.
5. Rurouni Kenshin: The Beginning

- Tahun Rilis: 4 Juni 2021
- Genre: Action, Historical, Drama, Martial Arts
- Produksi: Warner Bros. Japan
- Sutradara: Keishi Otomo
- Pemeran: Takeru Sato, Arimura Kasumi
Film ini merupakan film terakhir dari seri Rurouni Kenshin yang juga ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya. Film terakhir ini ceritanya fokus pada masa lalu Kenshin sebelum bertemu dengan Kaoru.
Filmnya menceritakan bagaimana Kenshin muda menjadi seorang pembunuh nomor satu pada era Meiji yang berperang melawan Keshogunan di era Tokugawa. Pada film kali ini juga diceritakan bagaimana awal mula Kenshin memiliki tanda terkenal di pipinya.
Dan juga dikisahkan bagaimana ia pertama kali bertemu dengan kekasihnya, Tomoe, ketika Kenshin masih menjadi seorang Hitokiri Battousai.
6. One Summer Story

- Tahun Rilis: 26 Juni 2020
- Genre: Drama, Family
- Sutradara: Shuichi Okita
- Pemeran: Moka Kamishiraishi, Kanata Hosoda, Yudai Chiba, Kanji Furutachi, Yuki Saito, Etsushi Toyokawa
- Perusahaan Produksi: Amuse, Office Shirous
One Summer Story dibuat berdasarkan cerita manga dengan judul Kodomo Wa Wakatte Agenai yang ditulis oleh Retto Tajima. Kemudian, manga tersebut mulai dibuat film pada Juli tahun 2019 silam. Untuk ceritanya sendiri persis seperti yang ada di dalam manga.
Diceritakan seorang gadis kelas 2 SMA bernama Minami yang hobi berenang. Saking hobinya, ia bahkan bergabung dalam sebuah klub renang di sekolahnya. Selain renang, ia juga punya ketertarikan pada anime. Ketertarikannya itu membuatnya bertemu dengan Shohei Moji.
Shohei sendiri adalah anak yang suka menggambar di atap sekolah. Ia juga tergabung dalam klub kaligrafi berkat bakat menggambarnya itu.
Pertemuan keduanya membawa pertemanan yang erat hingga Shohei mau membantu Minami untuk menemukan ayahnya yang hilang. Selama perjalanan, mereka menemukan banyak masalah. Bagaimana keduanya menyelesaikan hal itu?
7. And, the Baton Was Passed

- Tahun Rilis: 29 Oktober 2021
- Genre: Life, Drama, Family
- Produksi: Warner Bros. Japan
- Sutradara: Maeda Tetsu
- Pemeran: Nagano Mei, Tanaka Kei, Ishihara Satomi
Film ini merupakan adaptasi dari novel best seller karya Maiko Seo dengan judul Soshite, Baton wa Watasareta. Filmnya menceritakan kisah seorang gadis SMA bernama Yuko yang memiliki dua orang ibu dan tiga orang ayah, sehingga ia harus mengganti nama keluarganya hingga tiga kali.
Meski sekilas terlihat kalau keluarga Yuko adalah keluarga yang berantakan, hancur dan kejam, tapi setiap keluarganya memiliki cara mencintai dengan gayanya sendiri.
Walau ia harus melalui kehidupannya seperti tongkat estafet karena berganti-ganti keluarga. Film ini memperlihatkan sisi bagaimana sebuah keluarga bisa terbentuk, meski tidak memiliki hubungan darah.
8. Restart After Come Back Home

- Tahun Rilis: 4 September 2020
- Genre: Romance, Drama
- Produksi: Canter
- Sutradara: Inoue Ryuta
- Pemeran: Furukawa Yuki, Ryusei Ryo
Restart After Com Back Home merupakan film adaptasi manga dengan judul Restart wa Tadaima no Atode karya Cocomi. Ceritanya fokus pada kisah seorang laki-laki bernama Mitsuomi Kozuka yang berhenti dari pekerjaannya di Tokyo. Kozuka memutuskan kembali setelah 10 tahun meninggalkan kampung halamannya.
Kampung halaman Kozuka berada di pedesaan. Di sana ia bertemu dengan Yamato Kumai seorang anak anak tiri dari keluarga Kumai. Orang tuanya Yamato mengelola sebuah peternakan di dekat rumah orang tua Kozuka. Yamato membujuk Kozuka untuk membantu pekerjaan di pertanian. Setelah itu, perlahan hubungan mereka menjadi semakin dekat dan mulai tumbuh rasa suka.
Mendapatkan rating 7,7 dari iMBD, maka tak heran jika The Asadas layak masuk ke dalam daftar film Jepang terbaik kali ini.
Ceritanya cukup unik karena mengangkat tema fotografi handal. Cerita filmnya sendiri terinspirasi dari seorang fotografer bernama Masahi Asada. Ia memiliki sebuah buku kumpulan foto yang dinamakan Asadake dan no Chikara.
Karena foto-foto Masashi itu sangat menarik perhatian maka dibuatlah film yang dramatisir. Film ini mengawali kisahnya dengan kehidupan Masashi yang tinggal bersama orang tua dan kakaknya bernama Yukihiro. Suatu hari, Masashi berinisiatif untuk membuat projek replika dengan konsep mengambil momen-momen lucu masa kecilnya hingga dewasa.
Tidak disangka, projek yang dia buat terkenal dan sukses hingga mendapatkan sebuah award. Bahkan ia pun dipercaya untuk ke beberapa kota untuk memotret keluarga-keluarga lainnya. Namun, kisahnya baru dimulai saat adanya gempa besar di Tohoku. Di situlah awal mula petualangan serunya bersama Ono Yosuke.
Mungkin ini adalah film yang memunculkan kontroversi di Indonesia karena mengangkat kisah pasangan gay serta lika-liku kehidupannya. Terlepas dari kontroversinya, namun His adalah salah satu film yang banyak mendapatkan apresiasi di kancah internasional.
Kisahnya tentang Shun dan Nagisa. Mereka adalah sepasang kekasih sesama jenis di SMA, namun kisah cinta mereka harus berakhir karena Shun memutuskan untuk berpisah saat lulus kuliah.
Keputusan tersebut membawa Shun hidup sendiri di pedesaan, sedangkan Nagisa sendiri sudah memiliki seorang istri dan anak berusia 6 tahun. 13 tahun perpisahan, akhirnya mereka bertemu lagi dengan pengakuan Nagisa bahwa ia masih mencintai Shun sembari membawa anaknya. Dari situlah berbagai macam konflik dimulai, dan mereka harus bisa menyelesaikannya dengan ending tak terduga.
11. 99.9 Criminal Lawyer: The Movie

- Tahun Rilis: 30 Desember 2021
- Genre: Mystery, Comedy, Law
- Produksi: Shochiku
- Sutradara: Kimura Hisashi
- Pemeran: Matsumoto Jun, Kagawa Teruyuki, Sugisaki Hana
Bagi yang menyukai film bergenre mystery-law, cocok nih untuk menonton film ini. Film ini menceritakan kisah seorang pengacara bernama Hiroto Miyama. Ia bekerja dengan seorang pengacara baru bernama Honoka Kono yang bekerja dalam sebuah tim yang dikhususkan untuk mengurus kasus pidana di Firma Hukum Madarame.
Sementara Atsuhiro Sada telah menjadi seorang direktur di firma hukum tersebut. Suatu ketika, tempat mereka bekerja mendapatkan sebuah permintaan tentang kasus yang telah terjadi pada 15 tahun yang lalu. Kasus tersebut merupakan insiden yang terjadi tentang anggur beracun. Akankah Hiroto dan timnya bisa menyelesaikan kasus tersebut?
12. We Made a Beautiful Bouquet

- Tahun Rilis: 29 Januari 2021
- Genre: Romance, Life, Drama
- Produksi: Tokyo Theatres, little More
- Sutradara: Doi Nobuhiro
- Pemeran: Masaki Suda, Arimura Kasumi
Dalam bahasa Jepang film ini dikenal dengan judul Hanataba Mitaina Koi o Shita atau Loved Like a Flower Bouquet. Ini merupakan film romantis yang menceritakan kisah antara seorang pria dan wanita yang sudah saling mencintai selama lima tahun.
Yamana Mugi adalah seorang pria berusia 22 tahun dan Hachiya Kinu adalah seorang gadis yang sama-sama berusia 22 tahun. Suatu ketika, mereka berdua ketinggalan kereta terakhir di Stasiun Meidaimae di Tokyo.
Di sanalah awal mula pertemuan mereka dan perlahan hubungan mereka berkembang dengan cara yang romantis. Penasaran dengan ceritanya? Jangan lupa tonton film ini bagi kamu yang sedang mencari kisah cerita romantis ala film Jepang.
Berdasarkan penilaian dari mydramalist.com, True Mothers adalah film yang sangat bagus dengan skor 8,1/10. Ceritanya menyentuh dan membuat penonton menebak-nebak akhir filmnya. Berawal dari sepasang suami istri bernama Kurihara Kiyokazaku dan Satoko, mereka sudah lama menginginkan anak namun belum juga dikaruniai anak.
Hingga akhirnya, mereka pun memutuskan untuk mengadopsi anak dari Hikari. Selama 6 tahun, sepasang suami istri itu merawat anak Hikari yang bernama Asato dengan sepenuh hati. Suatu hari, Hikari tiba-tiba menelepon mereka dan menginginkan anaknya kembali. Jika tidak, maka Hikari meminta sejumlah uang. Di balik kemunculan Hikari ternyata punya motif tertentu, apakah itu?
14. Character

- Tahun Rilis: 11 Juni 2021
- Genre: Thriller, Mystery, Drama
- Produksi: Toho
- Sutradara: Nagai Akira
- Pemeran: Masaki Suda, Fukase Satoshi
Adalah Keigo Yamashiro, seorang laki-laki yang bercita-cita menjadi seorang mangaka terkenal. Dia memiliki bakat menggambar, namun mengalami masalah ketika harus menggambarkan karakter penjahat untuk komiknya.
Kepribadiannya yang baik dan selalu ceria adalah kelemahannya dalam membuat karakter penjahat di komiknya, sehingga hal tersebut membuatnya selalu terjebak menjadi seorang asisten penulis manga.
Suatu ketika, Yamashiro diperintahkan untuk mengunjungi sebuah rumah untuk membuat sketsa keluarga bahagia. Tapi, di sana Yamashiro menemukan empat orang anggota keluarga yang telah tewas dan seorang pria misterius. Kemudian, Yamashiro melaporkan kejadian tersebut kepada polisi tapi tidak mengatakan seorang pria misterius.
Setelah kejadian itu, Yamashiro mulai menggambar karakter pembunuh sebagai tokoh penjahat di komiknya yang berjudul "34".
Komik buatan Yamashiro menjadi populer dan ia berhasil menjadi seorang mangaka terkenal. Namun, suatu ketika, cerita yang ada di dalam komiknya terjadi di kehidupan nyata. Kemudian, pembunuh tersebut muncul di hadapan Yamashiro.
15. The Confidence Man JP: Princess

- Tahun Rilis: 23 Juli 2020
- Genre: Action, Comedy, Crime
- Produksi: Toho
- Sutradara: Tanaka Ryo
- Pemeran: Nagasawa Masami, Higashide Masahiro, Kohinata Fumiyo, Sekimizu Nagisa
Film ini merupakan sekuel dari film dan seri drama The Confidence Man JP. Pada film kali ini latarnya di ambil di Langkawi, Malaysia. Dako, Boku-chan dan Richard merupakan anggota tim penipu ulung yang sedang membuat rencana untuk melakukan aksi pencurian selanjutnya di kediaman keluarga Fuu.
Raymond Fuu adalah seorang kepala keluarga Fuu yang telah meninggal dan meninggalkan kekayaan sebesar 10 triliun Yen. Kemudian, Dako dan teman-temannya bersekongkol untuk bisa mendapatkan warisan tersebut. Bagaimanakah aksi pencurian yang akan dilakukan oleh Dako CS untuk mendapatkan harta incarannya?
16. Hope

- Tahun Rilis: 9 Oktober 2020
- Genre: Thriller, Mystery, Drama, Family
- Produksi: Kadokawa Pictures
- Sutradara: Tsutsumi Yukihiko
- Pemeran: Tsutsumi Shinichi, Ishida Yuriko
望み (Nozomi) atau Hope adalah film adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Shusuke Shizukui. Film ini menceritakan kisah keluarga Kazuto Ishikawa. Kazuto merupakan seorang laki-laki yang bekerja sebagai seorang arsitek.
Pernikahannya dengan Kiyomi dikaruniai dua orang anak, yakni seorang putra bernama Tadashi dan seorang putri bernama Miyabi.
Keluarga tersebut tinggal di rumah yang megah yang didesain oleh Kazuto sendiri. Suatu ketika, Tadashi putra laki-laki mereka mengalami cedera, sehingga menyebabkan Tadashi berhenti bermain sepak bola. Kemudian, sejak saat itu Tadashi sering keluar malam tanpa izin, sampai suatu ketika ia pergi meninggalkan rumah dan tidak kembali.
Kazuto dan Kiyomi merasa khawatir kepada putranya tersebut. Kemudian, mereka pergi ke kantor polisi untuk melaporkannya. Namun kemudian ada sebuah berita yang mengatakan telah terjadi kasus pembunuhan kepada teman sekelas Tadashi. Lantas, polisi menduga kalau ada kemungkinan Tadashi terlibat dalam kasus tersebut.
17. What She Likes

- Tahun Rilis: 3 Desember 2021
- Genre: Friendship, School, Youth, Drama
- Produksi: Bandai Namco Arts, Animoproduce
- Sutradara: Kusano Shogo
- Pemeran: Kamio Fuju, Yamada Anna
What She Likes atau yang dikenal juga dengan judul "Kanojo ga Sukina Mono wa", merupakan film adaptasi dari novel karya Naoto Asahara. Film ini menceritakan kisah drama kedewasaan yang emosional. Ceritanya berpusat pada kisah seorang pemuda bernama Andou Jun yang merupakan seorang siswa gay.
Andou tidak memberitahu rahasianya yang merupakan seorang gay kepada siapa pun. Suatu hari, ia kebetulan bertemu dengan teman sekelasnya Sae Miura di sebuah toko buku. Miura meminta Jun untuk tidak memberitahu siapa pun kalau dia suka membaca tentang BL. Tanpa menyadari kalau Jun adalah seorang gay.
Jun sebenarnya berpacaran dengan seorang pria bernama Makoto. Namun, setelah pertemuannya dengan Miura, Jun mulai semakin dekat dengannya.
Kemudian, suatu ketika Miura mengungkapkan perasaannya kepada Jun. Lantas, Jun pun menerima pengakuan Miura dan mereka pun mulai berkencan. Tapi Miura tidak mengetahui rahasia yang Jun sembunyikan darinya.
18. Tokyo Revengers

- Tahun Rilis: 9 Juli 2021
- Genre: Action, Crime, Youth, Sci-Fi
- Produksi: Warner Bros. Japan
- Sutradara: Hanabusa Tsutomu
- Pemeran: Kitamura Takumi
Film ini merupakan film live-action dari adaptasi manga dengan judul yang sama karya Ken Wakui. Bagai yang sudah membaca manga atau menonton anime-nya pasti sudah tidak asing lagi dengan karakter dan alur ceritanya. Sama seperti di manga dan anime, kisahnya berpusat pada tokoh utama bernama Takemichi Hanagaki.
Takemichi adalah seorang pria yang secara tidak sengaja melakukan time lapse untuk kembali ke masa lalu agar bisa menghentikan insiden di masa depan yang mengancam nyama kekasihnya, Hinata Tachibana.
Dengan bantuan seorang detektif bernama Naoto, Takemichi mulai merubah masa lalu untuk menghentikan insiden pembunuhan di masa depan yang melibatkan geng Tokyo Manjikai.
19. Tapestry

- Tahun Rilis: 21 Agustus 2020
- Genre: Romance, Life, Youth, Drama
- Produksi: Toho
- Sutradara: Zeze Takahisa
- Pemeran: Masaki Suda, Nana Komatsu
Film ini dikenal juga dengan judul 糸 (Ito). Merupakan film yang terinspirasi dari sebuah lagu populer yang berjudul ‘Ito’ yang dinyanyikan oleh Miyuki Nakajima. Filmnya menceritakan kisah laki-laki dan perempuan bernama Ren Takahashi dan Aoi Sonoda yang sama-sama lahir pada tahun 1989.
Mereka berdua dibesarkan di Hokkaido dan pertama kali bertemu ketika berumur 13 tahun dan untuk mereka jatuh cinta.
Namun, suatu ketika mereka terpaksa harus berpisah karena Aoi pergi jauh. Delapan tahun kemudian, Ren bertemu kembali dengan Aoi di Tokyo. Tapi jalan hidup mereka telah berbeda dan mereka kembali terpisah. Hingga akhirnya 10 tahun kemudian takdir mempertemukan mereka kembali.
20. CUBE

- Tahun Rilis: 22 Oktober 2021
- Genre: Thriller, Mystery, Horror, Sci-Fi
- Produksi: Shochiku
- Sutradara: Shimizu Yasuhiko
- Pemeran: Masaki Suda, Watanabe Anne, Okada Masaki, Tashiro Hikaru, Saito Takumi, Yoshida Kotaro
Film ini merupakan sebuah remake dari film Kanada dengan judul sama yang dirilis pada tahun 1997. Ceritanya fokus pada kisah enam orang yang terjebak dalam sebuah kubus misterius seperti labirin. Keenam orang tersebut harus mencari jalan keluar dan harus menghindari jebakan yang mematikan.
Enam orang tersebut terdiri dari Yuichi Goto, seorang laki-laki berusia 29 tahun yang bekerja sebagai seorang insinyur.
Ada pula Asako Kai, seorang wanita yang bekerja sebagai karyawan asosiasi berusia 37 tahun. Shinji Ochi, seorang laki-laki berusia 31 tahun, kemudian seorang siswa SMP berusia 13 tahun bernama Chiharu Uno dan yang terakhir adalah Kazumasa Ando, seorang laki-laki berusia 61 tahun yang merupakan eksekutif perusahaan.
Keenam orang tersebut tidak saling kenal, dan mereka bingung kenapa bisa terkunci di tempat tersebut. Namun, mereka sama-sama berusaha untuk melarikan diri dari kubus misterius itu. Lantas, bagaimanakah usaha mereka agar bisa keluar dari sana?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar