Termasuk Presiden Ukraina, Berikut Deretan Pemimpin Negara yang Beragama Yahudi
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fimg.okezone.com%2Fokz%2F500%2Fcontent%2F2022%2F03%2F17%2F337%2F2563306%2Ftermasuk-presiden-ukraina-berikut-deretan-pemimpin-negara-yang-beragama-yahudi-Gt2XBGqZWI.jpeg)
BERDASARKAN data yang dimiliki oleh Jewish Agency, total masyarakat dunia yang memeluk agama Yahudi hingga saat ini sudah mencapai 15 juta orang. Mereka tersebar di berbagai belahan dunia.
Tentu saja Israel menduduki peringkat pertama, dengan 6 juta masyarakatnya beragama Yahudi. Disusul Amerika Serikat (AS), Prancis, Kanada dan Jerman.
Beberapa pemimpin negara juga diketahui seorang Yahudi, berikut daftarnya:
1. Ben Gurion
David Ben Gurion atau Ben Gurion merupakan negarawan Yahudi yang dimiliki Israel. Memiliki nama asli David Gruen, Ben lahir di Polandia, 16 Oktober 1886. Melansir Britannica, Ben adalah orang pertama yang menjabat sebagai Perdana Menteri pertama Israel di tahun 1948 sampai 1955. Dia juga yang pertama kali mendeklarasikan kemerdekaan Israel pada 14 Mei 1948 di Tel Aviv.
Di mata rakyatnya, Ben dipandang sebagai sosok karismatik dan dijuluki sebagai ‘Bapak Bangsa’. Ben wafat pada 1 Desember 1973 di Tel Aviv. Ketika meninggal dunia, Ben memang sudah mundur dari dunia politik. Majalah Time menobatkan Ben sebagai ‘100 Orang Paling Penting di Abad ke-20’.
2. Volodymyr Zelensky
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky merupakan seorang Yahudi. Dia terpilih sebagai Presiden Ukraina pada tahun 2019 dan resmi memegang kendali di negara pecahan Uni Soviet itu. Zelensky adalah mantan komedian dan pesohor terkenal Ukraina yang lahir pada 25 Januari 1978.
Saat Pemilu di tahun 2019, Zelensky menang telak atas petahana, Petro Poroshenko. BBC menyebut, kala itu Zelensky berhasil mengumpulkan 73% suara.
Pemerintahannya kini sedang diuji dengan adanya invasi Rusia ke Ukraina. Sebagai seorang Yahudi, ia juga telah meminta bantuan kepada Israel. Sebenarnya, Israel sudah mengirimkan bantuan berupa obat-obatan, kantong tidur, dan peralatan pemurnian air.
Setelahnya, Zelensky kembali meminta Israel untuk membantu Ukraina lebih banyak. Salah satunya adalah dengan mengirimkan tim paramedis. Sayangnya, negara tersebut menolaknya.
3. Isaac Herzog
Presiden Israel yang saat ini menjabat, Isaac Herzog, juga tercatat sebagai seorang Yahudi. Selain sebagai presiden, Herzog juga tercatat sebagai Dewan Gubernur Badan Yahudi untuk Israel sejak Juni 2018.
Pria kelahiran 1960 ini memang sudah aktif di dunia politik, jauh sebelum resmi menjadi presiden pada Juli 2021, dia pernah bergabung sebagai anggota parlemen Israel atau Knesset pada 2003 dan Ketua Partai Buruh Israel sejak 2013. Selain itu, posisi menteri pun pernah direngkuhnya, seperti Menteri Kesejahteraan dan Pelayanan Sosial, Menteri Pariwisata, dan Menteri Perumahan dan Konstruksi.
*diolah dari berbagai sumber
Ajeng Wirachmi/Litbang MPI
tertiMliedo_Paterson Mya Escobar https://marketplace.visualstudio.com/items?itemName=uncancaze.Chaos-Groove-gratuita-2021
BalasHapushospozafe
Upemiin_po Kim Garcia Download crack
BalasHapusmaconctucet
pilgepero James Sealy download
BalasHapuslonigavi
posvesQopneSioux Falls Lynette Egland link
BalasHapusclick here
link
download
unrecbioskin