Zelensky Murka! Kecam Penculikan Wali Kota Melitopol Ukraina - CNBC Indonesia - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Zelensky Murka! Kecam Penculikan Wali Kota Melitopol Ukraina - CNBC Indonesia

Share This

 

Zelensky Murka! Kecam Penculikan Wali Kota Melitopol Ukraina

Cantika Adinda Putri, CNBC Indonesia
News
Sabtu, 12/03/2022 12:50 WIB
Foto: REUTERS/UMIT BEKTAS

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menegaskan penahanan Wali Kota Melitopol, Ivan Fedorov di tenggara Ukraina adalah kejahatan terhadap demokrasi.

"Penahanan Fedorov adalah tanda kelemahan para penjajah," ujar Zelensky melalui video yang diunggah di Facebook, seperti dilansir CNN Internasional, Sabtu (12/3/2022).

Zelensky dalam ucapannya mengatakan bahwa Rusia tidak akan menemukan dukungan apapun di tanah pemerintahannya dan selama bertahun-tahun mereka telah membohongi rakyat Ukraina.

"Ini adalah Ukraina. Bagian dari Eropa dan ini adalah dunia yang demokratis," jelas Zelensky.

Zelensky mengungkapkan bahwa penahanan Walikota Melitopol bukan hanya perlawanan kepada orang tertentu, komunitas tertentu, atau bahkan bangsa Ukraina. "Ini adalah kejahatan terhadap demokrasi," imbuhnya.

Kementerian Luar Negeri Ukraina menyebut penahanan Fedorov sebagai kejahatan perang, karena berdasarkan Konvensi Jenewa dilarang untuk menyandera warga sipil.

Seperti diketahui, Jumat pagi (11/3/2022), Walikota Melitopol, Ivan Fedorov dalam video yang tersebar di Facebook dibawa pergi dibawa pergi dari gedung pemerintahan kota setempat oleh orang-orang-orang bersenjata.

Tidak lama kemudian, kejaksaan regional Luhansk yang didukung Rusia mengklaim Fedorov telah melakukan pelanggaran terorisme dan sedang diselidiki.


(cha/cha)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages