13 Manfaat Konsumsi Jahe, Bukan Hanya untuk Tingkatkan Imunitas Halaman all - Kompas

 health.kompas.com

13 Manfaat Konsumsi Jahe, Bukan Hanya untuk Tingkatkan Imunitas Halaman all - Kompas.com

PT. Kompas Cyber Media
4-5 minutes


KOMPAS.com – Siapa yang tak kenal jahe? Tanaman herbal yang satu ini telah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia sebagai bumbu masak dan bahan obat alami.

Rasanya yang pedas dan disertai sensasi hangat, membuat jahe kerap juga dijadikan sebagai bahan campuran minuman yang cocok dikonsumsi saat cuaca sedang dingin.

Jenis-jenis jahe

Secara umum, jahe dapat dibedakan menjadi tiga jenis berdasarkan ukuran, bentuk, dan warna rimpangnya.

Berikut penjelasannya:

1. Jahe putih atau jahe kuning besar

Jahe jenis ini biasa disebut juga sebagai jahe gajah karena memiliki ukuran yang besar.

Selama ini, jahe kuning besar kerap digunakakan sebagai bahan campuran minuman atau jahe olahan.

2. Jahe putih atau jahe kuning kecil

Jahe jenis ini biasa disebut dengan jahe sunti atau jahe emprit.

Dibanding jahe gajah, jahe emprit memiliki ukuran yang lebih kecil, namun rasanya lebih pedas.

3. Jahe merah

Jahe jenis ini mudah dikenali karena memiliki rimpang dengan ukuran paling kecil dan berwarna merah.

Sama seperti jahe emprit, jahe merah juga memiliki rasa lebih pedas ketimbang jahe gajah sehingga cocok digunakan untuk ramuan obat-obatan.

Melansir buku The Miracle of Herbs (2013) karya dr. Prapti Utami dan Desty Ervira Puspaningtyas, S.Gz, sifat khas yang dimiliki jahe timbul karena adanya kandungan minyak asiri dan oleoresin.

Minyak asiri berperan untuk menimbulkan aroma pedas pada jahe. Sedangkan oleoresin pada jahe berperan dalam menimbulkan rasa pedas.

Kandungan minyak asiri pada jahe bervariasai satu sama lain, namun sekitar 1-3 persen. Sedangkan kandungan oleoresin berkisar 4-7,5 persen.

Senyawa lain yang turut menyebabkan rasa pedas pada jahe, yaitu golongan fenilalkil keton atau yang biasa disebut gingerol.

Manfaat kesehatan jahe

Jahe diketahui bukan hanya mengandung senyawa aktif berupa minyak asiri.

Ada banyak senyawa aktif lain yang terkandung di dalam makanan herbal ini, di antaranya yakni:

  • Zingiberena (zingerona)
  • Zingiberol
  • Kamfena
  • Lemonin
  • Bisabolena
  • Kurkumen
  • Gingerol
  • Filandrena
  • Resin pahit
  • Flavonoid
  • Fenolik utama
  • Asam organik
  • Alkaloid
  • Terpenoid

Berbagai kandungan senyawa tersebut akhirnya membuat jahe memiliki banyak khasiat kesehatan bagi tubuh.

Berikut ini manfaatnya:

  1. Peningkat daya tahan tubuh atau imunitas
  2. Pereda rasa nyeri
  3. Penurun panas
  4. Meluruhkan kentut (karminatif)
  5. Peningkat selera makan (stomatik)
  6. Stimulan
  7. Perangsang keringat (diaforetik)
  8. Membantu melancarkan ASI
  9. Mengobati mulas
  10. Mengobati gatal (obat luar)
  11. Mengobati luka (obat luar)
  12. Sakit kepala (obat luar)
  13. Salesma (obat luar)

Bukan hanya itu, jahe diketahui memiliki aktivitas:

  • Antialkohol
  • Antiallergi
  • Antimikroba
  • Antitusif
  • Antikanker
  • Antidepresan
  • Antiemetik
  • Antiinflamasi
  • Antinarkotik
  • Antipenggumpalan darah
  • Antioksidan

Jahe kerap kali dipakai sebagai obat nyeri karena kandungan gingerol dan rasa hangat yang ditimbulkannya dapat membuat pembuluh darah terbuka dan memperlancar sirkulasi atau jalannya peredaran darah.

Dengan begitu, suplai makanan dan oksigen menjadi lebih baik sehingga nyeri akan berkurang.

Melansir Buku Temu-temuan dan Empon-empon (2009) oleh Ir. Fauziah Muhlisah, jahe juga disebut memiliki banyak manfaat kesehatan.

Beberapa di antaranya yakni:

  1. Mengobati eksim (obat luar)
  2. Mengurangi gangguan rematik (obat luar)
  3. Menyembuhakn saraf muka yang sakit (obat luar)
  4. Mengobati lecet, luka karena tikaman benda tajam, terkena duri, jatuh atau karena gigitan ular (obat luar)
  5. Membuang angin dan menghangatkan tubuh
  6. Menambah nafsu makan
  7. Memperkuat lambung
  8. Menyembuhkan sesak dada
  9. Memperbaiki pencernaan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya