Anak Buah Luhut Jadi Komisaris Utama Pelita Air - detik

 finance.detik.com

Anak Buah Luhut Jadi Komisaris Utama Pelita Air

Trio Hamdani
3-3 minutes


Jakarta -

PT Pelita Air Service resmi mengumumkan bos baru. Maskapai milik PT Pertamina (Persero) itu menunjuk Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama PT Pelita Air Service.

Pada kesempatan yang sama, Pertamina selaku induk perusahaan dari Pelita Air Service juga menetapkan susunan Dewan Komisaris, yang dijabat oleh Rachmat Kaimuddin selaku Komisaris Utama, Michael F. Umbas selaku Komisaris, dan Marsma Mohammad Tony Harjono selaku Komisaris.

Rachmat Kaimuddin adalah eks CEO Bukalapak yang kini bergabung dengan Kemenko Kemaritiman dan Investasi pimpinan Luhut Binsar Pandjaitan. Rachmat menempati posisi sebagai penasehat di bidang teknologi di kantor Luhut.

Kemudian, dengan bergabungnya Dendy Kurniawan, saat ini posisi Direksi Pelita Air Service diisi oleh Dendy Kurniawan selaku Direktur Utama, Muhammad S. Fauzani selaku Direktur Keuangan dan Umum, serta Affan Hidayat selaku Direktur Produksi.

Terkait penunjukan Dendy sebagai Dirut Pelita Air, dia diamanahkan untuk bertanggung jawab mengelola seluruh kegiatan operasional Pelita Air Service dan mengawasi penerapan strategi bisnis untuk terus berkembang. Dia dipercaya atas pengalaman dan prestasinya memimpin salah satu industri jasa penerbangan di Indonesia selama kurang lebih delapan tahun terakhir.

"Kami dengan senang hati menyambut kedatangan Bapak Dendy Kurniawan menjadi bagian dari keluarga PT Pelita Air Service. Beliau memiliki rekam jejak yang telah terbukti dalam mengembangkan strategi dan inovasi dalam memimpin industri jasa penerbangan," kata Direktur Keuangan dan Umum PT Pelita Air Service, Muhammad S. Fauzani dikutip dari siaran pers, Selasa (12/4/2022).

Dia yakin, Dendy akan memimpin Pelita Air Service mencapai kesuksesan yang lebih tinggi dan semakin membawa nama maskapai penerbangan tersebut di kancah dunia penerbangan nasional

"Dengan kerja keras, solid teamwork, dan selalu positif thinking serta dukungan yang kuat dari stakeholders, Insya Allah kita bisa mewujudkan cita-cita pemegang saham untuk menjadikan PT Pelita Air Service menjadi andalan industri penerbangan Indonesia, yang mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui penyediaan transportasi udara yang menyeluruh," tambah Dendy.

Simak juga 'Ragam Reaksi soal Luhut Dijuluki Sebagai 'Prime Minister' Jokowi':

(toy/das)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya