Ini Kata Will Smith Usai Dilarang Hadir di Oscar Selama 10 Tahun: Saya Menerima... - Kompas - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image
demo-image

Ini Kata Will Smith Usai Dilarang Hadir di Oscar Selama 10 Tahun: Saya Menerima... - Kompas

Share This
Responsive Ads Here

 

Ini Kata Will Smith Usai Dilarang Hadir di Oscar Selama 10 Tahun: Saya Menerima...

Selebriti | 10 April 2022 | 08:45 WIB
Aktor Will Smith menanggapi keputusan The Academy yang melarang dirinya hadir di acara Oscar selama 10 tahun (Sumber: AFP)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktor Will Smith menanggapi soal keputusan dirinya dilarang hadir di acara Academy Awards atau Oscar selama 10 tahun.

Will Smith memang sempat bikin heboh setelah menampar komedian Chris Rock di atas panggung Academy Awards ke-74, baru-baru ini.

Smith mengatakan sudah mendengar keputusan tersebut dan menerimanya.

"Smith menerima dan menghargai keputusan Academy," ucap perwakilan Will Smith, sebagaimana dikutip dari Bloomberg, Minggu (10/4/2022).

Sebelumnya ia berulang kali meminta maaf, menyebut tamparan itu tidak dapat diterima dan tidak dapat dimaafkan.

Dalam pernyataannya, ia juga mengatakan akan menerima sepenuhnya semua konsekuensi. 

Diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Will Smith dilarang hadir di acara Oscar selama 10 tahun seperti diumumkan langsung oleh The Academy of Motion Picture Arts and Sciences.

Smith tidak akan diizinkan untuk menghadiri acara atau program The Academy apa pun, secara langsung atau pun virtual.

Hal tersebut sebagai tindakan disipliner atas apa yang ia lakukan di panggung Oscar.

Kendati demikian, Piala Oscar yang Smith dapatkan sebagai aktor terbaik tidak akan ditarik kembali.

Ia juga tetap memenuhi syarat untuk nominasi dan kemenangan Oscar di masa depan.

Sebagai informasi, kejadian tersebut bermula saat komedian Chris Rock membuat lelucon saat memandu acara Oscar 2022.

Salah satu target lelucon Chris Rock adalah istri Will Smith, Jade Pinkett Smith.

Rock secara tidak langsung mengomentari gaya rambut Jade yang dicukur habis. Diketahui, rambutnya perlahan menipis karena penyakit autoimun.

Will Smith yang mengetahui Jade tidak menyukai lelucon tersebut langsung berjalan ke atas panggung dan menampar Chris Rock.

Sontak kejadian itu membuat syok para tamu dan juga penonton di seluruh dunia.

slide 1 to 3 of 20
slide 1 to 3 of 20
slide 1 to 3 of 20
slide 1 to 3 of 20
slide 1 to 3 of 20
.com/serve/image/video/
1:05

The Academy Larang Will Smith untuk Hadiri Oscar & Academy Awards hingga 10 Tahun ke Depan!

.com/serve/image/video/
2:08

Will Smith Menangis hingga Minta Maaf di Oscar 2022, Buntut Penamparan Chris Rock

.com/serve/image/video/
2:23

Ngamuk! Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Oscar 2022, Ini Kronologinya!

.com/serve/image/video/
1:17

Produser Oscar Buka Suara: Polisi Siap Menangkap Will Smith

.com/serve/image/video/
1:00

Buntut Tampar Chris Rock, Will Smith Mundur dari The Academy

.com/serve/image/video/
1:04

Chris Rock Buka Suara soal Insiden Ditampar Will Smith di Panggung Oscars

.com/serve/image/video/
1:13

Will Smith Resign dari The Academy of Motion Picture, Siap Terima Konsekuensi Atas Kesalahannya!

.com/serve/image/video/
4:38

[Top3News] TNI Izinkan Keturunan PKI | IDI Soal Terawan | Chris Rock soal Ditampar Will Smith

.com/serve/image/video/
7:40

[TOP3NEWS] Anwar Usman Buka Suara, Will Smith Tampar Chris Rock, Pimpinan DPR Soal Anggaran Gorden

.com/serve/image/video/
2:04

Permintaan Maaf Lengkap Will Smith pada Chris Rock Usai Insiden Tampar di Panggung Oscar

.com/serve/image/video/
1:39

Apa Arti Ngabuburit? Begini Penjelasannya

.com/serve/image/video/
3:15

Luhut Binsar Panjaitan Berdebat Soal Big Data dengan Mahasiswa UI

.com/serve/image/video/
2:58

KPU Sudah Dilantik, Tahapan Pemilu 2024 akan Dimulai

.com/serve/image/video/
27:49

Masinton Minta Luhut Mundur Karena Sudah Buat Gaduh, Ada Pihak yang Ingin Menjerumuskan Presiden?

.com/serve/image/video/
1:17

Mau Hemat Bensin Mobil saat Mudik? Catat, Begini Caranya

.com/serve/image/video/
4:55

Intip Kemewahan Arsitektur Masjid 1001 Malam, Perpaduan Gaya Timur Tengah, Eropa, dan Jawa

.com/serve/image/video/
2:02

Sadis, Ibu Rumah Tangga Tewas Dibacok Keponakannya Pakai Parang!

.com/serve/image/video/
1:20

Terjebak Demo saat Berkendara? Begini Cara Aman untuk Melewatinya

.com/serve/image/video/
2:34

Rekaman Video Pemukulan Ade Armando, Begini Penampakan Pengeroyok yang Terekam Aksi Pukul

.com/serve/image/video/
7:14

Mahasiswa Tuntut Tanggung Jawab Luhut Binsar Pandjaitan Terkait Pernyataan Soal 'Big Data'

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arenanews

Berbagi Informasi

Media Informasi

Opsiinfo9

Post Bottom Ad

Pages