Pesulap Merah Blak-blakan Tahu Seluruh Rahasia Santet - detik

 

Pesulap Merah Blak-blakan Tahu Seluruh Rahasia Santet

Fima Purwanti - detikJatim
Kamis, 28 Jul 2022 12:23 WIB


Pesulap Merah. (Foto: tangkapan layar/YouTube Marchel Radival)
Blitar - Pesulap Merah blak-blakan soal mengungkap soal santet hingga alasan membongkar praktik perdukunan. Pesulap Merah menyebut, dirinya sudah mengetahui seluruh rahasia santet tanpa terkecuali.

Apa jawaban Pesulap Merah saat ditanya tentang percaya santet atau tidak?

Pesulap bernama asli Marcel Radhival itu menegaskan, dirinya tahu seluk beluk santet.

"Saya tahu seluruh rahasia santet tanpa terkecuali," tegas Pesulap Merah saat dikonfirmasi detikJatim melalui pesan WhatsApp, Kamis (28/7/2022).

Dia mengaku sudah mempelajari perbedaan antara santet dan sihir. Menurutnya, dua hal itu bisa dibedakan. Pesulap Merah tahu mana yang benar-benar sihir dan mana yang cuma trik untuk mengelabui orang.

"Dari apa yang saya pelajari, saya membedakan antara santet dan sihir. Santet itu bukan sihir, sihir bukan santet," katanya saat dikonfirmasi detikJatim melalui pesan WhatAapp, Kamis (28/7/2022).

Selama ini Pesulap Merah dikenal sering membongkar rahasia ilmu perdukunan. Menurutnya, bagi siapapun yang tidak terima dengan pembongkaran rahasia itu, bisa melakukan pembuktian.

"Bagi siapapun yang ngotot ilmu yang sudah saya bongkar itu beneran ada dan tanpa trik alias beneran ilmu gaib, maka harus dibuktikan," imbuhnya.

Seperti diketahui, Pesulap Merah terlibat perseteruan dengan Gus Samsudin Blitar. Pesulap Merah yang mendatangi padepokan Gus Samsudin justru diusir lantaran dianggap tak menuruti aturan pendatang dengan menunjukkan KTP. Dia juga sempat mendatangi Polres Blitar untuk meminta perlindungan.

Selanjutnya, pihak Gus Samsudin mengaku sama sekali tak berniat mengusir Pesulap Merah. Gus Samsudin hanya menyayangkan sikap Pesulap Merah dan timnya yang tak mau memberikan KTP dan merekam di area padepokan.

Gus Samsudin lantas mengirimkan undangan ke Pesulap Merah untuk datang lagi ke Blitar. Gus Samsudin siap membuktikan ilmunya di depan Pesulap Merah.

Namun, Pesulap Merah tak mau datang ke Blitar. Pesulap Merah justru menantang balik Gus Samsudin datang ke Jakarta untuk membuktikan kesaktiannya.

Simak Video "Sopir Truk di Blitar Diciduk, Kedapatan Nyabu & Angkut Ribuan Miras"

Sopir Truk di Blitar Diciduk, Kedapatan Nyabu & Angkut Ribuan Miras

(dte/dte)

Baca Juga

Komentar