Putin Diisukan Idap Kanker, Direktur CIA: Dia Terlalu Sehat

ASPEN – Direktur CIA mengatakan bahwa tidak ada laporan intelijen yang menyatakan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin tidak stabil atau dalam kondisi kesehatan yang buruk. Hal itu disampaikan William Burns di tengah maraknya spekulasi media, yang belum dikonfirmasi, yang menyebut Putin sedang sakit, kemungkinan menderita kanker.
Burns mengatakan bahwa tidak ada bukti yang menunjukkan Putin dalam kesehatan yang buruk, bahkan dengan bercanda dia mengatakan bahwa Pemimpin Rusia itu “terlalu sehat”.
"Ada banyak rumor tentang kesehatan Presiden Putin dan sejauh yang kami tahu dia terlalu sehat," kata Burns saat berbicara di Forum Keamanan Aspen di Colorado, Amerika Serikat (AS), sebagaimana dilansir BBC.
Dia menambahkan bahwa ini bukanlah penilaian intelijen formal.
Burns, yang pernah menjabat sebagai duta besar AS untuk Moskow, mengatakan dia telah mengamati dan berurusan dengan pemimpin Rusia itu selama lebih dari dua dekade.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar