Hotman Paris sampai Colek Kapolri, Minta Oknum Pejabat yang Pukul Wanita di SPBU Ditangkap - Pikiran-Rakyat - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Hotman Paris sampai Colek Kapolri, Minta Oknum Pejabat yang Pukul Wanita di SPBU Ditangkap - Pikiran-Rakyat

Share This

 

Hotman Paris sampai Colek Kapolri, Minta Oknum Pejabat yang Pukul Wanita di SPBU Ditangkap - Pikiran-Rakyat.com

PIKIRAN RAKYAT- Setelah kejadian pemukulan yang diduga dilakukan oleh oknum DPRD di Palembang beberapa waktu lalu menjadi viral.

Membuat pengacara kondang, Hotman Paris pun ikut buka suara setelah banyak mendapatkan pesan melalui dm terkait kasus tersebut.

Hotman Paris tegas mengaku akan membantu wanita yang menjadi korban pemukulan di area pom bensin SPBU.

"Hotman siap bantuan hukum gratis dan berangkat ke palembang! Negara ini milik rakyat!" ucapnya.

Dalam unggahan yang berbeda, Hotman Paris bahkan meminta kepada Kapolri untuk bertindak, agar oknum DPRD tersebut segera dijemput malam ini.

"Hallo bapak Kapolri, bapak Kapolri, inilah saatnya bapak betindak, negara ini negara' hukum bapak, saya pengagum Kapolri, ayo bapak Kapolri perintahkan Kapolda Palembang, jemput oknum DPRD sekarang dan segera tahan," ujarnya dalam unggahan Instagram @hotmanparisofficial.

Sang pengacara tersebut pun mengatakan, bahwa tidaklah pantas memukul seperti itu kepada seorang wanita, apapun itu alasannya.

Diakhir video Hotman Paris sekali lagi menyatakan kekagumannya pada Kapolri, dan yakin akan ketegasannya seperti sebelumnya.

Muhammad Syah Agus Din 24 Agustus 2022, 15:00 WIB
Tangkapan layar video pemukulan seorang wanita di SPBU Palembang yang diduga dilakukan oleh oknum pejabat.
Tangkapan layar video pemukulan seorang wanita di SPBU Palembang yang diduga dilakukan oleh oknum pejabat. /Instagram/hotmanparisoficial

Ia pun mengharapkan Kapolri untuk menunjukkan kewibawaannya, dengan menangkap oknum DPRD tersebut segera.

"Saya yakin bapak Kapolri bisa tegas seperti sebelumnya, tunjukkan pada malam ini, bahwa Kapolri masih berwibawa, malam ini juga jemput oknum DPRD itu oknumnya dan segera ditahan," katanya dalam video.

Sontak hal itu membuat banyak pujian yang dilontarkan warganet pada Hotman Paris.

"Pak Hotman keren semoga sehat selamat pak hotman," kata salah satu netizen.***

Halaman:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages