Ingin Undang Farel Prayoga Nyanyi? Segini Tarif yang Dipatok Manajemen - detik

 

Ingin Undang Farel Prayoga Nyanyi? Segini Tarif yang Dipatok Manajemen

Ardian Fanani
2-2 minutes


Banyuwangi -

Farel Prayoga membius ribuan pasang mata saat manggung di Gedung Seni Budaya (Gesibu) Blambangan, Banyuwangi. Usai berhasil memukau Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu, muncul banyak pertanyaan, berapa ya tarif yang dipatok untuk mengundang Farel?

Pendamping Farel Prayoga, Zidni Ilman Nafia menyebut, tarif yang dipatok Farel setiap manggung berbeda-beda, tergantung lokasi. Dalam satu event manggung, Farel mendapat bayaran hingga puluhan juta rupiah. Namun, tarif itu berbeda-beda, tergantung lokasinya.

Zidni mengatakan, tarif mengundang Farel berkisar antara Rp 15 juta jika manggung di Banyuwangi. Namun, jika diundang ke luar kota, Farel mematok tarif hingga Rp 50 juta.

"Kata manajer itu Rp 15 juta di Banyuwangi. Kalau ke luar kota itu yang di Jakarta kemarin sekitar Rp 50 juta," ujarnya kepada detikJatim, Jumat (2/9/2022).

Harga tersebut belum termasuk akomodasi Farel menuju luar kota. Akomodasi berupa kendaraan ke venue, hotel, dan makanan.

"Belum akomodasi," tambahnya.

Namun, Zidni mengaku tarif tersebut tidak serta merta berlaku paten. Pihak Farel bakal mengurangi tarif ini jika aksi panggungnya dilakukan untuk kegiatan sosial.

"Cuma ya tergantung, tidak serta merta gitu (tarif job manggung). Jika acara sosial bisa lebih murah," tambahnya.

Saksikan juga Sosok minggu ini, 'Ibu' Bayi-Bayi HIV

Simak Video "Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Viral Bawakan Lagu 'Ojo Dibandingke' "

(hil/dte)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya