Polri Jangkau Tempat Terisolir Berikan Pasokan Kebutuhan Pokok - Jawa Pos - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Polri Jangkau Tempat Terisolir Berikan Pasokan Kebutuhan Pokok - Jawa Pos

Share This
Responsive Ads Here

Polri Jangkau Tempat Terisolir Berikan Pasokan Kebutuhan Pokok

25 November 2022, 08:19:42 WIB
Petugas gabungan saat melakukan pencarian korban yang tertimbun longsor akibat gempa di Jalan Raya Puncak - Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/2022).Longsor yang terjadi akibat gempa tersebut menimbun sejumlah kendaraan dan korban jiwa yang masih dilakukan pencarian. (MIFTAHULHAYAT/JAWA POS)

JawaPos.com – Polri kembali mengirimkan bantuan kebutuhan bagi para korban pengungsian gempa Cianjur, Jawa Barat. Pengiriman bantuan dilakukan menggunakan helikopter ke daerah tersolir.

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, bantuan dikirm kepada warga di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur. Wilayah tersebut menjadi salah satu yang sulit dijangkau karena akses terputus.

"Hari ini kami kembali memberikan bantuan di desa yang terisolir, belum dapat diakses karena jalan terputus. Pemberian bantuan hari ini pun cukup sulit untuk mendaratkan helikopter di sana," kata Dedi kepada wartawan, Jumat (25/11).

Baca juga:

Kebutuhan yang diserahkan terdiri dari pop mie 40 boks, air mineral 10 boks, terpal 11 pack, biskuit 200 pack, dan selimut 50 box.

"Polri bersama stakeholder lain akan terus berupaya memenuhi kebutuhan seluruh pengungsi, terutama di tempat-tempat terisolir," tutur Dedi.

Selain memberikan bantuan, pemantauan daerah-daerah terisolir melalui jalur udara pun dilakukan. Daerah yang memang terisolir itu cenderung berada di dataran tinggi.

Baca juga:

"Tim gabungan juga akan terus berusaha menjangkau lokasi-lokasi terisolir agar dapat mengevakuasi para korban," ucapnya.

Diketahui, gempa bumi dengan magnitudo 5,6 melanda wilayah barat daya Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, pada Senin (21/11) pukul 13.21 WIB. Menurut BMKG, pusat gempa bumi itu berada di koordinat 6,84 Lintang Selatan dan 107,05 Bujur Timur, sekira 10 kilometer barat daya Kabupaten Cianjur, pada kedalaman 10 km.

Getaran gempa dirasakan hingga wilayah Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor dan wilayah di Jawa Barat lainnya. BMKG memastikan gempa tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Baca juga:

Berdasarkan data BPBD Kabupaten Cianjur, bencana alam ini telah merenggut jiwa sebanyak 271 orang. Sedangkan hampir 2 ribu lainnya luka-luka. Kemudian jumlah pengungsi mencapai 58 ribu orang.

Editor : Bintang Pradewo

Reporter : Sabik Aji Taufan


Informasi lainnya dan terkini di https://opsimin.wordpress.com/
Opsi Media Informasi Group X Kamidi
[Category Opsiin, Media Informasi]
[Tags POLRI, Featured, Pilihan, Gempa Bumi]

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages