Berkabut, Tim Evakuasi Kapolda Jambi Sempat Berputar-putar 2 Jam di Udara - Beritasatu

 

Berkabut, Tim Evakuasi Kapolda Jambi Sempat Berputar-putar 2 Jam di Udara

Selasa, 21 Februari 2023 | 11:39 WIB
Oleh: Stefani Wijaya / BW

Tim Basarnas Jambi persiapan menuju lokasi kejadian kecelakaan helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, Minggu 19 Februari 2023.
Tim Basarnas Jambi persiapan menuju lokasi kejadian kecelakaan helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, Minggu 19 Februari 2023. (Foto: Antara)

Jakarta, Beritasatu.com - Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, helikopter yang mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi dan rombongan sempat berputar-putar hampir 2 jam karena kabut pekat.

Advertisement

"Tahap pertama tadi 4 helikopter tersebut juga terbang pukul 07.00 WIB tadi. Tetapi karena memang situasi kabutnya cukup pekat, kemudian vegetasi di Taman Nasional Kerinci Seblat juga rapat, ini juga merupakan salah satu kendala," kata Dedi kepada wartawan di Mabes Polri, Selasa (21/2/2023).

Dikatakan Dedi, helikopter tim evakuasi juga sempat berputar-putar hampir 2 jam. Selain itu, helikopter tersebut kembali mendarat untuk mengisi avtur sekitar pukul 09.00 WIB.

Kendati demikian, empat helikopter itu kembali terbang lagi untuk mencoba memaksimalkan proses evakuasi dan hingga saat ini masih berlangsung mencari posisi yang tepat yang tentu mengutamakan keselamatan.

Advertisement

"Biar proses evakuasi bisa dengan lancar, dan sudah diperhitungkan ya, makannya setiap heli selalu dibackup tim medis oleh dokter-dokter yang melekat pada helikopter tersebut," ucapnya.

Lebih lanjut Dedi mengatakan, kendala yang utama saat ini masih cuaca karena di sana berkabut. Akan tetapi pada pukul 09.00 WIB kabut sudah mulai agak turun dan langsung dicoba manuver mencari posisi untuk melakukan evakuasi.

Diketahui, helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Minggu (19/2/2023). Helikopter itu membawa Rusdi Hartono untuk melakukan kunjungan kerja ke Kerinci.

Helikopter yang ditumpangi Rusdi merupakan helikopter Polri jenis Super Bell 3001. Rusdi dan rombongan rencananya melakukan perjalanan ke Kerinci untuk kunjungan kerja ke Polres Kerinci dan meresmikan gedung SPKT.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

TAG: 


[Category Opsiin, Media Informasi]


Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita