Ini Saran Dokter Agar Anak Tidak Terinfeksi Diabetes Melitus - Beritasatu - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Ini Saran Dokter Agar Anak Tidak Terinfeksi Diabetes Melitus - Beritasatu

Share This

 

Ini Saran Dokter Agar Anak Tidak Terinfeksi Diabetes Melitus

Rabu, 1 Februari 2023 | 15:15 WIB
Oleh: Chairul Fikri / YUD

Ilustrasi diabetes.
Ilustrasi diabetes. (Foto: Istimewa)

Jakarta, Beritasatu.com - Kasus penyakit diabetes melitus tercatat menyerang anak sejak tahun 2010 dan meningkat hingga 70 persen. Terlebih peningkatan itu terjadi lantaran adanya pandemi Covid-19yang membuat 1.645 anak kini terdeteksi mengidap diabetes mellitus akut.

Advertisement

Hal tersebut membuat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) meminta orang tua untuk waspada agar anaknya tidak mengidap diabetes melitus yang berakibat pada kelangsungan hidup anaknya di masa depan.

"Anak yang sudah terdeteksi mengidap diabetes melitus itu tidak akan bisa sembuh karena memang tidak hingga kini belum ada obatnya, dan anak yang mengidap diabetes diharuskan mengkonsumsi insulin seumur hidupnya untuk bisa menyeimbangkan kadar gulanya yang baik untuk tubuh," ungkap Ketua Unit Kerja Koordinasi Endokrinologi IDAI, Dr Muhammad Faizi dalam Media Briefing Virtual IDAI topik Diabetes pada Anak, Rabu (1/2/2023).

Meski tidak bisa sembuh, namun anak bisa dikategorikan sembuh bila memang dirinya tidak lagi mengkonsumsi obat dan insulin.

Advertisement

"Sembuh dalam penyakit diabetes melitus artinya tidak gunakan obat dan insulin. Apapun tipenya, itu insulin yang mempengaruhi (diabetes). Karena kita semakin menua, generatif, makin rusak (fungsi tubuh). Bukan makin muda, produksi insulin makin baik. Semakin usia bertambah, semakin berkurang kebaikannya (insulin)," lanjutnya.

Faizi menyarankan agar orang tua untuk rutin memeriksakan kesehatan anaknya ke fasilitas kesehatan di masyarakat terlebih saat melihat anak mengidap obesitas dan menunjukan gejala terjangkit diabetes melitus untuk mencegah keparahan penyakit yang diderita anaknya.

"Orangtua harus rutin memeriksakan kesehatan anaknya untuk mencegah adanya komplikasi akibat penyakit diabetes yang diidap anaknya yang berdampak pada penyakitnya semakin parah. Kualitas hidup anak menjadi prioritas utama agar mereka bisa hidup sehat dan normal kedepannya sehingga perlu peran orangtua untuk mengawasi asupan makanan dan gaya hidup anaknya agar tidak terpapar diabetes sejak kecil," tandasnya.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Sumber: BeritaSatu.com


[Category Opsiin, Media Informasi]

[Tags Kesehatan, Featured, Pilihan, Diabetes, Diabetes Melitus]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages