Ribuan Hotel Dijual di Situs Online Usai Tertekan Covid - CNN Indonesia

 

Ribuan Hotel Dijual di Situs Online Usai Tertekan Covid

CNN Indonesia
2-3 minutes
Selasa, 14 Feb 2023 20:20 WIB

Ribuan hotel dijual di situs jual beli online mulai dari puluhan juta hingga triliunan rupiah usai terimbas tekanan pendapatan akibat covid.

Ribuan hotel dijual di situs jual beli online mulai dari puluhan juta hingga triliunan rupiah. Ilustrasi. (iStockphoto/abishome).

Jakarta, CNN Indonesia --

Ribuan hotel dijual di situs jual beli online. Harganya mulai dari puluhan juta hingga triliunan rupiah.

Mengutip situs Lamudi, Selasa (14/2) malam, setidaknya 3.332 properti kategori hotel yang dijual. Lokasi hotel-hotel itu tersebar di berbagai daerah.

Di Prambanan, Yogyakarta, misalnya, properti berupa kostel dibanderol Rp90 juta per unit. Termahal, salah satu hotel dijual seharga Rp9 triliun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekretaris Jenderal Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Maulana Yusran mengungkapkan saat ini pelaku usaha perhotelan tengah melakukan berbagai cara untuk bertahan usai dihantam pandemi covid-19.

"Bisa saja pola apapun dilakukan. Tapi bisnis hotel semenjak covid jadi bisnis paling rentan karena bangkit tidak semudah dibayangkan. Return of investment dari bisnis hotel lebih kepada tanah dan bangunan, tapi dari sisi profit sangat kecil," kata Maulana seperti dikutip dari CNBC Indonesia, Selasa (14/2).

Menurut Maulana, apabila hotel dijual dengan harga murah, itu artinya pengelola berusaha melepas tanggungan dari biaya operasional hotel.

"Berapa pun mereka akan menjual itu. Kalau harga itu kalau dia tidak terlalu butuh menjual, dia bisa tinggi, atau demand makin banyak makin tinggi kan. Semakin sulit menjual maka harga semakin jadi murah," terangnya.

(sfr/agt)

Saksikan Video di Bawah Ini:

VIDEO: Staycation Di Bandung, Alternatif Liburan Di Akhir Pekan


[Category Opsiin, Media Informasi]

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya