Pilihan

Di Bakauheni, ASDP Salurkan 1.000 Paket Sembako Murah dan Hadirkan Bazaar UMKM | Republika Online

 

Di Bakauheni, ASDP Salurkan 1.000 Paket Sembako Murah dan Hadirkan Bazaar UMKM | Republika Online

5-6 minutesNews

ASDP menyiapkan paket sembako senilai Rp 105 ribu dan hanya dibayar warga Rp 50 ribu.

PT ASDP menyalurkan 1.000 paket sembako dengan harga terjangkau dan menghadirkan bazaar UMKM.

Istimewa PT ASDP menyalurkan 1.000 paket sembako dengan harga terjangkau dan menghadirkan bazaar UMKM.

REPUBLIKA.CO.ID, BAKAUHENI -- PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menggelar acara Safari Ramadhan BUMN 2023 di Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan pada Selasa (11/4/2023). Dalam kegiatan ini,  ASDP menyalurkan 1.000 paket sembako dengan harga terjangkau dan menghadirkan bazaar UMKM.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengatakan, kegiatan Safari Ramadhan melalui penyaluran sembako dengan harga terjangkau ini sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab sosial perusahaan dalam membawa kemanfaatan yang lebih besar dalam kemajuan perekonomian daerah. 

"Kami juga ingin agar kehadiran ASDP benar-benar dapat bermanfaat dan dirasakan oleh masyarakat sekitar, khususnya bagi yang kurang mampu, sehingga dapat sedikit meringankan beban," tutur Shelvy dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id.

Safari Ramadhan menjadi bagian dari program tanggung jawab sosial dan lingkungan dalam membantu masyarakat kurang mampu di seluruh Indonesia. Diharapkan, kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan dan menjadi langkah awal untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera, adil, dan makmur khususnya di Desa Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan. 

"Desa Bakauheni menjadi salah satu lokasi kegiatan Safari Ramadhan BUMN 2023  mengingat lokasi Bakauheni yang strategis dan menjadi gerbang masuk ke Pulau Sumatera," ujar Shelvy.

ASDP menyiapkan 1.000 paket sembako senilai Rp 105 ribu yang dapat dibayarkan oleh masyarakat sebesar Rp 50.000 per paket sehingga terjangkau oleh masyarakat kurang mampu di Desa Bakauheni dan sekitarnya. 

Selain penyaluran sembako, ASDP juga turut mendukung promosi produk UMKM lokal melalui Bazaar UMKM, dimana para pelaku usaha lokal menampilkan produk-produk unggulan khas daerahnya. "ASDP telah berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat di Indonesia. Melalui kegiatan ini, kami ingin memberikan kontribusi positif bagi masyarakat kurang mampu dan juga mendukung pengembangan UMKM lokal di daerah ini,” ujarnya.

Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai pihak terkait berlangsung dengan meriah. Respons positif masyarakat Desa Bakauheni yang turut serta menghadiri dan meramaikan acara ini memperlihatkan antusiasme terhadap program TJSL ini. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat sekitar dan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat kurang mampu sesuai dengan amanat Menteri BUMN, Erick Thohir “Jika tidak bisa membantu semoga bisa meringankan.” 

Sudah Beralih ke Motor Listrik? Merek Apa yang Sudah Nangkring di Garasi Kamu?

  • Selis
  • Gesits
  • Alva One
  • Volta
  • Uwinfly
  • Gogoro
  • NIU
  • ECGO

Berita Terkait

Taspen Gelar Bazar Sembako Murah dan Mudik Gratis Tahun 2023

bisnis - 02 April 2023, 17:27

Taspen Gelar Bazar Sembako Murah dan Mudik Gratis Tahun 2023

Kesiapan Kapal Angkutan Lebaran 2023

inpicture - 17 March 2023, 20:15

Kesiapan Kapal Angkutan Lebaran 2023

Bazaar UMKM Merah Putih 2022 di Jakarta

nasional-inpicture - 30 November 2022, 01:30

Bazaar UMKM Merah Putih 2022 di Jakarta

Rumah Zakat Balikpapan Gelar Bazar UMKM di Kelurahan Lamaru

rumah-zakat - 12 August 2022, 18:09

Rumah Zakat Balikpapan Gelar Bazar UMKM di Kelurahan Lamaru

Berita Rekomendasi

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek