Ditinggal Mudik, Gudang Palet Kayu dan Plastik di Bekasi Terbakar

Bekasi, Beritasatu.com - Kebakaran melanda sebuah gudang limbah palet kayu dan plastik di Kampung Pasir Limus, Desa Wangun Harja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa malam (25/4/2023). Insiden terjadi saat pemilik gudang sedang mudik lebaran ke kampung halaman.
Warga sekitar lokasi kejadian menyebut api pertama kali muncul dari bagian dalam gudang. Api dengan cepat merambat lantaran material yang mudah terbakar.
Kobaran api membesar merambat ke rumah kontrakan lima pintu yang berada di dekat kejadian.
"Saya lihat api sudah besar. Sempat selamatkan barang cuma gak semuanya sudah gak keburu. Gudang palet bekas bahan plastik. Ini yang punya rumah lagi mudik," kata warga sekitar, Juanda.
Sementara untuk memadamkan api, Dinas Damkar Kabupaten Bekasi mengerahkan delapan armada ke lokasi. Petugas menemui sejumlah kesulitan untuk memadamkan api. Salah satunya pasokan air yang minim.
"Kita pertama datang PLN mati jadi kita terkendala di listrik. Kita kerahkan dari Kabupaten Bekasi ada enam unit bantuan, dua unit dari kawasan industri. Sekarang lagi pendinginan. Kita juga terkendala masalah air. Pengambilannya walaupun dekat Kalimalang tetapi kita susah jangkau airnya jadi kita agak jauh ambil airnya," kata Komandan Pleton (Danton) Dinas Damkar Kabupaten Bekasi, Salmi.
Salmi menduga kebakaran berasal dari korsleting arus listrik. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
"Informasi warga setempat katanya ditinggal mudik pas lagi pulang kampung. Susah dipadamkan itu di titik pertama kali muncul api di gudang palet, rumah juga habis, kontrakan sebagian belakang saja bagian dapur," katanya.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
BERITA TERKAIT

Situ Rawa Gede Bekasi, Wisata Alternatif Hindari Kemacetan dan Cuaca Panas

Senin, Arus Balik Sepeda Motor Lewat Kalimalang Masih Sepi

1.448 Warga Binaan Lapas Kelas IIA Bekasi Terima Remisi Lebaran, 5 Bebas

Muhammadiyah Bekasi Siapkan 8 Titik Lokasi Salat Idulfitri Jumat 21 April 2023

Menaker Lepas Mudik Gratis 10.800 Pengusaha Warmindo di Bekasi

Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan dalam Ember di Toilet Pabrik di Bekasi
Libur Lebaran, Monas Week Jadi Idola Warga Nikmati Libur Lebaran
BERITA TERKINI

Megahnya Masjid Oesman Al Khair, Ikon Wisata Religi di Kalbar

Laba Astra Agro Lestari Ambles 53,52 Persen di Kuartal I 2023

Wisata Glamping di Kaki Gunung Semeru, Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran

Profil Valentin Castellanos, Pemain Pertama yang Cetak 4 Gol ke Gawang Madrid

Harga Emas Naik Jelang Data Ekonomi AS Sebagai Pijakan Fed

Kondisi Keuangan Solid, Allianz Life Raih Peringkat AAA dari Fitch Ratings

Harga Minyak Turun 2% karena Kekhawatiran Ekonomi dan Dolar

Akumulasi Pembiayaan Grup Modalku Tembus Rp 45 Triliun

Mendominasi, tetapi Madrid Digelontor 4 Gol oleh Girona

Laba Tugu Insurance Melesat 1.184 Persen di Kuartal I 2023


B-FILES

Tidak ada komentar:
Posting Komentar