Pantai Klayar-Trenggalek: Jalur yang Indah Nan 'Mematikan' di Pantai Selatan Jawa - detikoto - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Pantai Klayar-Trenggalek: Jalur yang Indah Nan 'Mematikan' di Pantai Selatan Jawa - detikoto

Share This

 

Pantai Klayar-Trenggalek: Jalur yang Indah Nan 'Mematikan' di Pantai Selatan Jawa

Hafizh Gemilang - detikOto
Senin, 17 Apr 2023 20:30 WIB
Honda BR-V di Pantai Klayar, Pacitan
Honda BR-V di Pantai Klayar, Pacitan (Ari Saputra/detikOto)
Jakarta -

Jalur pantai selatan Jawa kerap dipilih sebagai alternatif saat musim mudik lebaran. Salah satu etape yang menyuguhkan pemandangan eksotis adalah Pantai Klayar-Trenggalek di Jawa Timur.

Meski menyuguhkan pemandangan laut lepas di sebelah kanan jalan, etape Pantai Klayar-Trenggalek ini cukup 'mematikan'. Sebab mayoritas jalannya sempit, berkelok, dan berbatasan langsung dengan jurang.

Tim detikOto sudah melakukan pengecekan jalur ini melalui program 'Ekspedisi Jalur Mudik Bersama Honda BR-V'. Perjalanan dari Pantai Klayar ke Trenggalek dapat ditempuh dalam waktu sekitar 3 jam 50 menit dengan jarak tempuh sekitar 135 km.

PARALLAX IN DETAIL
300x250

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memulai perjalanan dari Pantai Klayar, karakter jalannya masih cukup umum khas jalur perbukitan. Meski jalannya sempit, beberapa bagian jalan masih ada markanya dan memudahkan saat kendaraan berpapasan.

Secara umum, jalur Pantai Klayar hingga Jalan WR Supratman di Pacitan masih tergolong bersahabat namun tetap perlu kewaspadaan. Pemandangannya pun tergolong indah, khususnya saat kita melaju di jalur berkelok Jalan Raya Tompak Rinjing di daerah Tamperan.

Setelah melewati Pacitan, jalur yang akan dihadapi justru kian bersahabat lagi. Jalan semakin lebar dan di beberapa titik terlihat ada marka jalan yang samar.

Namun di memasuki daerah Ngadirojo hingga Panggul, perumahan warga ternyata cukup mepet dengan jalan utama. Hal ini tentu membuat tantangan tersendiri dan pengendara perlu menjaga ritme kendaraan serta tetap waspada terhadap masyarakat yang beraktivitas.

Tibalah di rute yang menurut kami perlu kewaspadaan, yaitu jalur Dongko-Kampak. Ketika melewati rute ini, vegetasi dari hutan di sebelah kiri-kanan sangat rimbun. Belum lagi jalurnya tergolong sempit dengan jalan yang tidak selalu mulus.

Tim detikOto melewati jalur ini pada siang hari, namun rindangnya hutan yang mengawal membuat suasana jalannya cukup teduh. Perlu diperhatikan, sebaiknya tidak lewat jalur ini pada malam hari, sebab sangat minim pencahayaan di sepanjang jalannya.

Honda WR-V melintasi jalur Pantai Klayar, Pacitan
Honda WR-V melintasi jalur Pantai Klayar, Pacitan Foto: Muhammad Hafizh Gemilang/detikOto

Jalur Dongko-Kampak ini sempit, berkelok-kelok, dan jalannya rusak di beberapa titik. Mobil yang menurut kami cukup kapabel untuk melahap jalurnya berjenis SUV yang ukurannya small hingga medium.

Dalam program Cek Jalur mudik ini, tim detikcom menggunakan SUV Honda yakni BR-V dan WR-V. Kedua mobil ini terbukti tangguh untuk melibas jalur yang memerlukan kewaspadaan tingkat tinggi.

Sekelas BR-V, melahap jalur sempit masih tak ragu. Apalagi WR-V yang notabene dimensinya lebih kompak. Selain itu, bertemu jalan berkelak-kelok pun terasa percaya diri karena karakter bantingan kedua SUV ini yang tajam.

Karakter setir yang direct serta mampu memberikan feedback jalan yang baik pun membantu kita melewati jalur yang tak menentu. Belum lagi, melibas jalan jelek juga tak ragu sebab ground clearance kedua SUV Honda ini tergolong jenjang.





Simak Video "Eksotik Episode 1: Manjakan Mata di Lintas Selatan Jawa"


(mhg/dry)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages